PARLEMEN

Bagikan SK TORA, Oesman Sapta Apresiasi Langkah Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua MPR RI Oesman Sapta mengapresiasi langkah Presiden Jokowi yang membagikan surat keputusan (SK) redistribusi tanah Objen Reforma Agraria (TORA) hutan kepada warga Potianak, Kalimantan Barat.

“Langkah Presiden Jokowi itu hebat, spontan dan tanpa rekayasa,” kata Oesman di sela-sela mendampingi Presiden Jokowi usai membagikan SK TORA, di Taman Digulis, Universitas Tanjungpura, Kamis (5/9).

Pria yang akrab disapa OSO itu berpesan agar warga yang belum mendapat SK TORA bisa segera memperolehnya.

“Intinya ini program bagus. Saya harap ke depan tidak ada lagi masyarakat kesulitan memperoleh sertifikat tanah sebab Presiden sendiri tegas menyatakan bahwa jika ada yang belum dapat (sertifikat) segera didapatkan sesuai instruksi Presiden,” ucapnya.

Sementara itu, seorang petani asal Kabupaten Sambas Rusdy yang menerima  sertifikat redistribusi tanah mengaku gembira usai menerimanya.

“Sudah sejak lama saya mendambakan memiliki lahan sendiri dan baru kesampaian sekarang,” ungkap Rusdy.

Rusdy sangat mengapresiasi perhatian pemerintah pusat, pemerintah provinsi serta tokoh masyarakat Kalimantan Barat seperti Oesman Sapta kepada rakyat kecil. 

“Semoga ke depan rakyat Indonesia akan lebih sejahtera,” pungkas dia.

Recent Posts

Analis Intelijen: Pembunuhan Pendulang Emas oleh OPM Bentuk Pelanggaran HAM

MONITOR, Jakarta - Menanggapi kabar pembunuhan sejumlah warga sipil berprofesi sebagai pendulang emas di wilayah…

2 jam yang lalu

203.088 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Tahap II Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1446 H akan berakhir…

2 jam yang lalu

Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia, PP PERSIS: Situasi Dilematis!

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP PERSIS) turut merespon rencana Presiden Republik Indonesia,…

3 jam yang lalu

Pangkoopsud II Sambut Kehadiran Panglima TNI dan Kasad di Lanud Iswahjudi

MONITOR, Madiun - Panglima Komando Operasi Udara II (Pangkoopsud II) Marsda TNI Deni Hasoloan S.,…

6 jam yang lalu

Permenperin 13 Tahun 2025 Diterbitkan, Industri Wajib Lapor Data Secara Berkala

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian telah menerbitkan Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) Nomor 13 Tahun 2025…

12 jam yang lalu

Komisi IV DPR Wanti-Wanti Kebijakan Kuota Impor, Salah Sistem Bisa Ancam Petani dan Ketahanan Pangan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan memberikan sejumlah catatan terkait gagasan…

15 jam yang lalu