BUMN

Customer Gathering Pertamina Lepas 100 Ekor Tukik di Pantai Kuta

MONITOR, Bali – Dalam rangka apresiasi kepada pelanggan setia produknya, Pertamina menggelar acara Customer Gathering yang diadakan di The Patra Bali Resort pada Jum’at (23/8) kemarin. Selain berkesempatan untuk mempererat hubungan yang sudah terjalin, Pertamina juga mengajak pelanggan setia produknya untuk turut serta dalam melestarikan kehidupan di lingkungan sekitarnya.

Hal ini ditandai dengan pelepasan 100 ekor tukik (anak penyu) di Pantai Kuta, Bali sebagai wujud Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina dalam menjalankan operasi bisnisnya dari hulu sampai ke hilir.

Adapun tukik yang dilepas berasal dari penangkaran dan budidaya penyu yang merupakan program CSR dari TBBM Sanggaran. Bertajuk “Save Our Turle” Pertamina memiliki perhatian besar pada upaya pelestarian lingkungan, termasuk di dalamnya menjaga keanekaragaman hayati dan ekosistem.

Pelepasan 100 Ekor Tukik di Pantai Kuta, Bali dalam acara Pertamina Customer Gathering

Unit Manager Communication & CSR MOR V Jatimbalinus, Rustam aji menyampaikan bahwa Pertamina bekerjasama dengan Turtle Conservation Education Center (TCEC) untuk melakukan kegiatan penangkaran penyu, selain itu Pertamina juga berusaha mensosialisasikan kepada masyarakat sekitar untuk turut menjaga kelestarian populasi penyu yang merupakan salah satu satwa yang dilindungi.

“Kami berharap dengan adanya pelepasan 100 ekor tukik di Pantai Kuta ini dapat menjaga ekosistem di daerah Bali, menambah populasi penyu di alam bebas, dan menggerakan kesadaran masyarakat akan pentingnya melindungi ekosistem beserta makhluk hidup di dalamnya” ujarnya.

Antusiasme dari para pelanggan setia produk Pertamina dalam acara tersebut juga disertai dengan edukasi mengenai aplikasi “MyPertamina For Business” yang merupakan pengembangan dari aplikasi MyPertamina. Dengan adanya edukasi ini, pelanggan nantinya akan memiliki kemudahan akses dalam melakukan pre-sales (order) sampai dengan after sales (invoicing) dalam menjalankan kegiatan sehari-harinya.

Recent Posts

Dharma Wanita Kemenperin Resmikan Taman Asuh Anak ‘Gempita’

MONITOR, Jakarta - Bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional 2025, Kementerian Perindustrian bersama Dharma Wanita…

38 menit yang lalu

Peringati Hari Anak Nasional, Dirut Jasa Marga Sampaikan Komitmen dan Dedikasi bagi Pendidikan Inklusif

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka peringatan Hari Anak Nasional pada 23 Juli 2025, Direktur Utama…

1 jam yang lalu

Workshop Pemanfaatan AI, LPTNU Depok Harap Masyarakat Siap Songsong Era Digital

MONITOR, Depok - Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) Kota Depok sukses menyelenggarakan Workshop Peningkatan…

4 jam yang lalu

Ketua HKTI Lumajang: Bu Khofifah Gubernurnya Petani

MONITOR, Surabaya - Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Lumajang, Jamal, memberikan apresiasi kepada…

5 jam yang lalu

Buruan Daftar! Kemenag Gelar Kursus Bahasa Inggris untuk Guru MI

MONITOR, Jakarta - Sebagai respons atas kebijakan nasional untuk memenuhi kompetensi dasar abad 21 bidang…

6 jam yang lalu

Bakamla Tertibkan 35 Ponton Tambang Pasir Timah Ilegal

MONITOR, Bangka Belitung  - Bakamla RI melalui Stasiun Bakamla Babel dan unsur kapal patroli KN.…

8 jam yang lalu