PARLEMEN

Manokwari Memanas, Ketua DPD Himbau Penyelesaian Secara Bijak

MONITOR, Jakarta – Ketua DPD RI Oesman Sapta (OSO) meminta semua pihak dapat menahan dari dan tidak memperkeruh suasana terkait memanasnya situasi menyusul dibakarnya gedung DPRD Manokwari, Papua Barat.

“Sebagai Ketua DPD saya mengimbau agar semua pihak menahan diri dan tidak memperkeruh suasana,” kata OSO kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Senin (19/8).

Tidak hanya itu, ia juga menghimbau agar semua pihak harus dapat memahami secara bijak permasalahan yang terjadi, dengan tetap mengedapankan kepentingan persatuan dan kesatuan bangsa.

“Kalau itu disadari maka bisa melihat permasalahan ini secara bijak dan tidak menyinggung perasaan sesama anak bangsa,”ucap dia.

Lanjut senator dari Kalimantan Barat (Kalbar) ini berharap persoalan yang terjadi di Manokwari bisa diselesaikan dengn baik.

“Saya yakin dengan bijak dan kepala dingin setiap persoalan bisa diselesaikan,” imbuh pria yang juga wakil ketua MPR RI itu..

Himbauan itu, sambung OSO juga diarahkan kepada media massa yag tengah menyoroti permasalahan maupun kerusuhan yang terjadi di tanah Cendrawasi tersebut untuk meredam situasi yang sempat memanas.

“Media massa sebagai kekuatan pilar keempat dari demokrasi di Indonesia ikut bertanggungjawab menenangkan situasi yang terjadi di Manokwari saat ini,” terang dia.

“Media massa bisa juga kan membuat berita yang menyejukkan dan tidak memberitakan hal-hal yang dapat memperkeruh situasi di bumi Cendrawasih. Dengan demikian persoalan bisa diselesaikan,” pungkas OSO.

Recent Posts

Tinjau Posko Mudik di Banten, Menteri Dody Pastikan Kesiapan Fasilitas untuk Layani Pemudik

MONITOR, Banten - Melanjutkan rangkaian kunjungan kerjanya, Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau Posko…

3 jam yang lalu

Siswa Kembar MAN 2 Padangsidempuan Lulus SNBP di UI dan UM

MONITOR, Jakarta - Saudara kembar tidak selalu harus kuliah di perguruan tinggi yang sama. Ihsan…

4 jam yang lalu

Menag Harap Halal Bihalal Idulfitri Jadi Momen Syukuri Kedamaian Indonesia

MONITOR, Jakarta - Halal bihalal menjadi salah satu tradisi masyarakat Indonesia pada momen Idulfitri. Menag…

14 jam yang lalu

Peringati Hari Nelayan, Prof Rokhmin harapkan Negara Beri Dukungan Lebih Kuat

MONITOR - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan yang juga guru besar Fakultas Perikanan dan…

16 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 1,1 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H1 s.d H+4 Libur Idulfitri 1446H

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 1.194.225 kendaraan kembali ke wilayah…

19 jam yang lalu

Jangan Tertipu! Semua Biaya PPG PAI Kemenag Ditanggung Pemerintah

MONITOR, Jakarta - Kemenag menegaskan bahwa semua biaya untuk Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pendidikan Agama…

21 jam yang lalu