EKONOMI

Sinergi BUMN, Lepas 30 Siswa Mengenal Nusantara

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk bersama PT Biofarma, PT Perum Jasa Tirta (PJT) II dan PT Len Industri (Persero) siap bersinergi mensukseskan program BUMN Hadir untuk Negeri (BHUN) 2019 di wilayah Jawa Barat. 

Rangkaian kegiatan telah dimulai sejak Februari 2019 dan ditargetkan selesai pada akhir Desember tahun ini, mencakup program safari ramadhan, mudik gratis, siswa mengenal nusantara (SMN), peringatan HUT Kementerian BUMN ke-21, peringatan HUT Kemerdekaan RI, peringatan Hari Raya Hindu, peringatan Natal serta kegiatan pemenuhan kebutuhan dasar (PKD).

Salah satu rangkaian kegiatan BHUN 2019 adalah program SMN, program pertukaran pelajar antar PIC BHUN yang berlangsung pada 12 hingga 23 Agustus 2019. Sebanyak 30 siswa dan siswi Provinsi Jawa Barat yang terpilih beserta guru pendamping akan dikirim untuk pertukaran pelajar ke Provinsi Kalimantan Timur, begitupun sebaliknya.

Pelepasan SMN Provinsi Jawa Barat menuju Provinsi Kaltim dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Dewi Sartika, mewakili Gubernur Jawa Barat, Asisten Deputi Usaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata I, Silvester Budi Agung, didampingi Direktur Human Capital dan Transformation Jasa Marga Alex Denni, Direktur Keuangan Biofarma, Padirman, Direktur Keuangan dan SDM PT Len Industri, Priadi Ekatama Sahari dan Kepala Biro BUMD dan investasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Andrie Kustria, di Gedung Sate, Bandung, Selasa (13/9). 

“Acara BHUN merupakan salah satu cara Kementerian BUMN dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan berkontribusi kepada masyarakat,” kata Asisten Deputi Usaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata I, Silvester Budi Agung.

Sementara itu, Direktur Human Capital dan Transformation Jasa Marga, Alex Denni, mengatakan pemerintah tengah fokus membangun SDM yang unggul untuk menuju Indonesia yang maju, kegiatan SMN sangat serasi dengan program pemerintah.

“Presiden tidak hanya fokus terhadap pembangunan infrastruktur yang masif tapi juga membangun SDM secara serius. Para peserta ini akan mengetahui betapa kayanya negara ini dan kita bertanggung jawab terhadap pelestarian alam,” papar Alex. 

Untuk peserta SMN dari Provinsi Kalimantan Timur, akan mengikuti kegiatan SMN di Provinsi Jawa Barat dan mempelajari wawasan terkait pendidikan, sosial budaya, enterpreneurship, pengenalan BUMN dan wawasan Nusantara di masing-masing provinsi. Selain itu, para siswa juga diajarkan teknik menulis, pembuatan video (vlog) dan fotografi, serta cara memanfaakan media sosial oleh instruktur dari LKBN ANTARA.

Recent Posts

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

2 jam yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

7 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

13 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

14 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

16 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

16 jam yang lalu