PARLEMEN

TNI Dituding Kecolongan Terima Taruna Enzo Allie, Ini Pembelaan Fahira Idris

MONITOR, Jakarta – Polemik Enzo Zenz Allie, prajurit taruna akademi TNI keturunan Indonesia-Perancis, semakin ramai dibicarakan sejak diisukan memiliki kaitan dengan eks ormas terlarang Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).

Terkait masalah ini, anggota DPD RI Fahira Idris mengatakan heran lantaran isu tersebut mencuat pasca Enzo diumumkan lolos sebagai taruna TNI.

Bagi Fahira, TNI tentu selektif dan sangat profesional dalam menentukan kelulusan calon taruna muda baik sisi fisik, mental maupun ideologi. “Kita semua tahu lolos Akmil tidak mudah. Prosesnya baik fisik, mental, maupun ideologi juga sangat berat. Selain sangat selektif, TNI juga sangat profesional,” kata Fahira Idris, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (13/8).

“Jadi mari kita hargai keputusan TNI yang telah meloloskan Enzo,” tambahnya.

Dalam kasus Enzo, Senator asal Sumatera Barat ini meminta agar publik tidak asal menghakimi sebelum TNI memberikan keterangan resminya. Apalagi tudingan Enzo terlibat ormas HTI baru sebatas asumsi belaka.

Menurut Fahira, tudingan Enzo adalah HTI serta menganggap TNI kecolongan atas kasus ini adalah yang berlebihan.

“Tudingan beberapa pihak bahwa Enzo berpaham radikal, baru sebatas asumsi jadi sangat prematur. Apalagi tudingan yang menyebut TNI kecolongan itu berlebihan. TNI lebih paham bibit dan bobot calon tarunanya,” tegas Fahira.

“Bagi saya cita-cita Enzo menjadi prajurit TNI dan berhasil melewati seleksi adalah implementasi nyata kecintaannya terhadap negeri ini. Saya berharap langkah Enzo untuk menjadi prajurit tangguh penjaga NKRI bisa menjadi kenyataan,” ujar Fahira berharap.

Recent Posts

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

21 menit yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

4 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

6 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

8 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

8 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

9 jam yang lalu