MEGAPOLITAN

Heboh Pesan Berantai Penerapan Ganjil-Genap untuk Motor, Kadishub: Itu Hoax

MONITOR, Jakarta – Masyarakat Jakarta belakangan ini dihebohkan dengan pesan berantai pada aplikasi percakapan WhatsApp (WA) soal pemberitahuan adanya penerapan pembatasan kendaraan pribadi berdasarkan nomor kendaraan ganjil-genap bagi sepeda motor.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo pun langsung bereaksi. Pihaknya menyebut pesan berantai di aplikasi WA itu sangat jelas palsu alias Hoax.

Dalam pesan tersebut tertulis pengendara roda dua waspada karena ganjil genap bagi roda dua akan dilakukan uji cobanya pada 18-31 Juli dan diterapkan mulai Agustus 2018. Sementara saat ini tahun 2019.

Syafrin menjelaskan, saat ini pihaknya juga belum memutuskan untuk memberlakukan kembali ganjil genap bagi roda empat seperti yang diusulkan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) apalagi bagi roda dua.

“Belum ada keputusan itu,” tegas Syafrin saat dihubungi.

Syafrin menegaskan pihaknya masih berkoordinasi di internal Dishub DKI guna memutuskan penerapan kembali ganjil genap versi Asian Games 2018.

Sebelumnya BPTJ mengusulkan agar Pemprov DKI menerapkan kembali ganjil genap yang dilangsungkan selama perhelatan Asian Games yakni dengan jam yang lebih panjang sejak pukul 06.00 sampai pukul 21.00.

Sebab, setelah dievaluasi ganjil genap yang digelar selama Asian Games 2018 adalah yang paling efektif mengurangi kemacetan.

Menurutnya kebutuhan ganjil genap saat Asian Games 2018 didorong untuk memberi kelancaran selama acara olahraga terbesar se-Asia tersebut. Sementara kini kebutuhan itu berbeda karena murni untuk mengurangi kemacetan.

“Ganjil genap saat Asian Games dilakukan memang kondisi mengharuskan, dan sukur terbukti efektif mengurangi kemacetan. Jadi kalau untuk sekarang ini masih kita bahas,” pungkasnya.

Recent Posts

Pertemuan Strategis Indonesia dan Selandia Baru Percepat Protokol Perdagangan Nanas dan Manggis dari Indonesia

MONITOR, Jakarta – Badan Karantina Indonesia dan Ministry for Primary Industries (MPI) Selandia Baru menggelar…

29 menit yang lalu

DPR Ajak Seluruh Pemangku Kepentingan Cari Solusi Atasi Peningkatan Kasus DBD

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati mengungkapkan rasa prihatin atas peningkatan…

2 jam yang lalu

Targetkan Predikat Unggul, Prodi HES Fakultas Syariah UIN Jember Gelar Asesmen Lapangan

MONITOR, Jakarta - Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai…

3 jam yang lalu

Kemenag dan Kominfo Siapkan Program Guru Cakap Digital bagi Ratusan Ribu GTK Madrasah

MONITOR, Jakarta - Direktorat Guru dan Tenag Kependidikan (GTK) Madrasah menjalin kerja sama dengan Kementerian…

4 jam yang lalu

Kabar Baik bagi Eksportir, BPJPH-Saudi Halal Center SFDA Sinergi Saling Pengakuan Standar Halal

MONITOR, Jakarta - Kabar baik bagi para pelaku usaha dan eksportir. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah…

4 jam yang lalu

Kendalikan Penyakit Arbovirus, DPR Dukung Pengembangan Vaksin Arboviral

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena bersama Menteri…

7 jam yang lalu