BERITA

Dibanding Tahun Lalu, Polri Sebut Angka Kecelakaan saat Mudik kini Turun

MONITOR, Jakarta – Jika dibanding tahun sebelumnya, memasuki H-4 lebaran, tingkat kecelakaan lalu lintas pada musim mudik tahun ini mengalami penurunan. Hal ini

diungkapkan Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Refdi Andri, saat meninjau Pos Pam GT Palimanan Tol Cipali, Minggu (2/6).

“Tahun 2018 terjadi 152 kasus kecelakan lalu lintas. Sementara ditahun 2019 sekarang pada periode yang sama mengalami penurunan yaknin hanya terjadi 67 kasus,”ujarnya.

Disampaikan Refdi, dari 152 kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi di tahun 2018, jumlah korban jiwa mencapai 67 orang. Sedangkan, ditahun ini dari 67 kasus kecelakaan lalu lintas, jumlah korban meninggal dunia hanya mencapai 18 orang.

“Mudah-mudahan penurunan ini akan terjadi terus, termasuk korban fatal,” tandasnya.

Refdi pun menyampaikan, kalau penyebab terjadinya kecelakan adalah out off control, atau kehilangan kendali. Menurutnya, kemungkinan para pemudik yang melakukan perjalanan jauh itu, tidak beristirahat.

Oleh karena dirinya menghimbau, agar para pemudik senantiasa selalu menjaga kondisi fisiknya. Selain itu, pemudik juga diminta supaya mengecek kembali kendaraannya.

Recent Posts

Wamen Helvi Tekankan Pentingnya Penguatan Permodalan bagi UMKM untuk Naik Kelas

MONITOR, Jawa Timur - Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Helvi Moraza menegaskan…

9 menit yang lalu

UPH Apresiasi 501 Mahasiswa yang Torehkan Prestasi di UPH Awards 2025

MONITOR, Jakarta - Di tengah dinamika dan tantangan dunia pendidikan tinggi, Universitas Pelita Harapan (UPH)…

1 jam yang lalu

Puan Pastikan DPR Akan Segera Kaji Isu Utang Whoosh dengan Pemerintah

MONITOR, Jakarta - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Puan Maharani menanggapi soal polemik utang…

3 jam yang lalu

Puan soal Pemberian Gelar Pahlawan Bagi Soeharto, Harus Dikaji Secara Cermat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi soal pro kontra pemberian gelar pahlawan…

4 jam yang lalu

Kemenag Siapkan Regulasi Pengelolaan Dana Sosial Keagamaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar memberikan perhatian khusus pada pengelolaan dana sosial keagamaan…

5 jam yang lalu

Dukungan DPR Terhadap Putusan MK soal AKD Tak Lepas dari Kepemimpinan di Parlemen

MONITOR, Jakarta - Aktivis perempuan dari Sarinah Institute, Luky Sandra Amalia, mengapresiasi sikap DPR yang…

5 jam yang lalu