POLITIK

Andi Arief Puji Sikap Tegas Prabowo Boikot Hasil Pemilu

MONITOR, Jakarta – Calon Presiden Prabowo Subianto teranyar mengajak para pendukungnya untuk memboikot hasil pemilu. Dimana, ia menilai dalam Pemilu 2019 ini banyak kecurangan-kecurangan yang terjadi dan sengaja dibiarkan.

Menanggapi sikap mantan menantu Soeharto itu, eks Wasekjen Demokrat Andi Arief menilai bahwa tindakan Prabowo sudah tepat. Dimana, mantan Danjen Kopassus itu lebih memilih menolak hasil pemilu tanpa harus mengerahkan banyak massa.

“Pemboikotan hasil pemilu adalah salah satu jalan damai tanpa kekerasan dan tanpa mobilisasi massa. Di beberapa negara yang pemilunya bermasalah banyak yang tempuh cara ini,” kata Andi Arief, Rabu (15/5).

“Ada ketegangan, tapi Pak Prabowo menurut saya cukup bijak dengan tempuh jalan ini,” puji Andi Arief.

Menurutnya, dengan jalur pemboikotan, maka secara tidak langsung kandidat paslon 02 telah kalah. Sementara paslon 01 dipastikan dapat melenggang menenangkan kontestasi Pemilu secara langsung.

“Pak Prabowo menyatakan akan memboikot perhitungan Pilpres. Bukan memboikot pemilu. Itu artinya, 02 pasti kalah dan 01 pemenangnya serta tidak berakhir di MK,” terangnya.

Meski demikian, ia mengingatkan bahwa dampak yang ditimbulkan dari aksi pemboikotan ini yakni pembangkangan sipil dan persoalan legitimasi presiden terpilih nantinya.

“Setelah itu, yang menjadi masalah adalah legitimasi Presiden terpilih. Karena pemboikotan bisa mengarah pembangkangan sipil,” tukasnya.

Recent Posts

Seleksi Wawancara BIB 2025 Berlangsung Sangat Kompetitif

MONITOR, Jakarta - Seleksi wawancara bagi calon awardee Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) Kementerian Agama Tahun…

5 menit yang lalu

Menteri PU Pastikan Bendungan Meninting Siap Tingkatkan Produktivitas Pertanian di NTB

MONITOR, Lombok Barat - Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo meninjau Bendungan Meninting untuk memastikan pembangunan…

25 menit yang lalu

Ini Lima Arah Kebijakan Penelitian PTKIN

MONITOR, Jakarta - Penelitian menjadi aspek penting dalam pengembangan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN).…

1 jam yang lalu

World Expo Osaka 2025, Menperin Paparkan Strategi Baru Industrialisasi Nasional

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian RI, Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan kuliah umum di Universitas Hiroshima,…

2 jam yang lalu

Haji 2025 Sukses, Menag Apresiasi Totalitas Para Petugas

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar secara resmi menutup operasional penyelenggaraan ibadah haji 1446…

2 jam yang lalu

Parade Bastille Day 2025, Simbol Kemitraan Strategis Militer Indonesia dan Prancis

MONITOR, Jakarta - Derap langkah tegap diiringi irama langkah yang kompak dan penuh semangat, pasukan…

11 jam yang lalu