SUMATERA

Angkatan Muda Sriwijaya dukung Maphilinda Syahrial Oesman

MONITOR, Palembang – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan pada tahun 2019 memberikan perhatian besar dalam pembinaan kepemudaan di provinsi ini. Bahkan tidak tanggung – tanggung anggaran yang diperutukan bagi kegiatan kepemudaan di Sumsel mencapai angka Rp 15 miliar.

Hal tersebut diungkapkannya Ketua Karang Taruna Sumsel H Robby Kurnawan. Pihak pemprov mengatakan pihaknya melihat ada potensi besar dikalangan pemuda yang harus kita perhatikan. Karena itu pihaknya sudah anggarakan untuk kepemudaan di Sumsel ini sebesar 15 Miliar. Artinya untuk satu desa di Sumsel mendapatkan kucuran 5 juta khusus untuk pembinaan kepemudaan.

Merespon kabar baik tersebut, Maphilinda Syahrial Oesman menyambut baik kabar tersebut. Tokoh masyarakat Sumsel yang maju dalam pileg untuk DPR RI dapil Sumsel I mengapresiasi perhatian pemerintah untuk anak muda Sumsel.

“Jumlah kelompok anak muda atau yang akrab kita sebut milenial jumlahnya memang banyak jika dibandingkan dengan tahun – tahun sebelumnya. Mereka ini harus terus dibina dan diberikan ruang untuk terus berkembang sehingga mampu berdaya dan bersaing dengan dunia luar” ungkapnya pada awak media, (2/4/2019).

Selain itu, istri mantan gubernur Sumsel teesebut menilai Karang Taruna merupakan organiasi kepemudaan yang memiliki peran penting dan berada pada posisi garda terdepan di dalam mengaktifnya kegiatan kepemudaan baik di perkotaan maupun ditingkat desa. Kerena itu juga dia berharap dana yang telah dialokasikan tersebut dapat dimanfaatkan sesuai dengan peruntukannya. Seperti pembinaan olahraga dan sejenisnya.

Sejalan dengan visi tersebut, Maphilinda yang telah ribuan kali berkunjung dari desa ke desa di Sumsel mengatakan siap mendorong dan memfasilitasi anak muda di Sumsel agar memiliki kegiatan yang positif dan optimis terhadap masa depan.

“Dari dulu saya sangat senang berbaur dengan anak muda. Saya terus mengajak mereka agar berkegiatan positif, mau kerja keras, rajin belajar dan tentu saja yang paling penting memberikan rasa optimis kepada mereka sebagai anak muda penerus perjuangan bangsa” tandasnya.

Ditempat yang sama, Oktavian, Ketua Perkumpulan Angkatan Muda Sriwijaya mengatakan dukungan Maphilinda pada anak muda sangat berarti. Pihaknya menyatakan siap mendukung Maphilinda dalam pileg nanti.

“Ayuk Maphilinda merupakan sosok yang sangat peduli dengan kami anak muda. Kita sering diskusi sama beliau, untuk itu kami siap bantu dukung dan menangkan beliau di pileg nanti” tutupnya.

Recent Posts

Mulai 19 April 2025, Tol Binjai-Langsa Seksi Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Ditetapkan Tarif

MONITOR, Sumut - PT Hutama Karya (Persero) atau Hutama Karya akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

3 menit yang lalu

Buntut Napi Dugem di Pekanbaru, DPR Akan Benahi Sistem Lapas Bersama Kementerian Imipas

MONITOR, Jakarta - Berulangnya pemberitaan keriuhan akibat perilaku tidak patut warga binaan di lembaga pemasyarakatan…

2 jam yang lalu

Fahri Hamzah Paparkan Desain Kebijakan Perumahan Indonesia pada Sidang OECD 2025 di Paris

MONITOR, Jakarta - Sebagai tahapan menuju keanggotaan Indonesia pada OECD (Organization for Economic Co-operation and…

2 jam yang lalu

Ratusan Siswa di Bali Tak Bisa Baca Tapi Lancar Bermedsos, Puan: Perlu Perhatian Serius

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam terhadap temuan adanya ratusan…

3 jam yang lalu

DPR Buka Masa Sidang, Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump

MONITOR, Jakarta - DPR RI hari ini membuka Masa Persidangan III Tahun Sidang 2024-2025 setelah…

4 jam yang lalu

Kisah Dokter Cantik Alumni MAN Asahan Berhasil Raih Gelar Impian

MONITOR, Jakarta - Perjalanan meraih impian sering kali melewati banyak rintangan dan berhasil mewujudkannya adalah…

4 jam yang lalu