POLITIK

Demokrat Curiga Seruan Jokowi Pakai Baju Putih ke TPS Berpotensi Curang

MONITOR, Jakarta – Beredarnya surat terbuka dari calon Presiden nomor urut 01, Joko Widodo, untuk mengajak masyarakat berbondong-bondong menuju TPS sembari mengenakan baju putih menuai kecurigaan dari kubu lawan.

Ketua DPP Demokrat Ferdinand Hutahaean menduga, dibalik ajakan Jokowi, ada peluang untuk melakukan kecurangan dengan mudah.

“Dugaan saya ini untuk pembenaran kecurangan. Karena pendukung Prabowo identik dengan baju putih, dan sudah direncanakan untuk baju putih ke TPS,” ujar Ferdinand, Rabu (27/3).

Bahkan mantan pendukung Jokowi di Pilpres 2014 ini mengatakan, nantinya para pendukung Prabowo akan diklaim seolah pendukung Jokowi memenuhi TPS. “Maka, mereka akan bisa melakukan kecurangan dengan mudah,” lanjut Ferdinand.

“Cares menyuruh pemilihnya gunakan baju putih ke TPS itu menandakan yang bersangkutan tak perduli bangsa hancur karena konflik atau tidak, tidak perduli azas Pemilu ditabrak atau tidak,” ungkapnya geram.

Recent Posts

Kolaborasi KKP-Kemendes PDT Sukseskan Program MBG dan Swasembada Pangan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan bersinergi dengan Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal…

2 jam yang lalu

Menteri Agama Serahkan Barang Gratifikasi ke KPK

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama diwakili Tenaga Ahli Menteri Agama, Muhammad Ainul Yakin, menyerahkan barang…

2 jam yang lalu

Besok Nyoblos Bareng Mega, Puan Ingatkan Pilkada Jurdil: Rakyat Harus Merdeka Memilih

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani mengingatkan agar Pilkada serentak 2024 yang akan…

3 jam yang lalu

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

MONITOR, Surabaya - PT Pertamina (Persero) menetapkan secara resmi pemenang "Pertamuda Seed and Scale 2024"…

4 jam yang lalu

Resmikan PUN Jembrana, Menteri Maman Harap Pedagang Naik Kelas

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman meresmikan Pasar Umum Negara (PUN),…

5 jam yang lalu

Kabar Gembira! Wamenag Ungkap Prabowo Janji Akan Naikan Honor Setiap Guru

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo HR Muhammad Syafi’i menghadiri peringatan Hari Guru…

6 jam yang lalu