Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon mengadakan pertemuan dengan Parlemen Mesir
MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon mengatakan, hubungan bilateral antara Indonesia dan Mesir harus ditingkatkan. Itu diucapkan Fadli usai melakukan pertemuan bilateran dengan Parlemen Mesir, Jumat (8/3).
Politikus Gerindra ini pun memuji, bahwa Mesir adalah negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia pada masa itu.
“Hubungan Indonesia-Mesir harus terus ditingkatkan. Mesir adalah negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia,” ujar Fadli Zon, melalui laman resmi Twitternya.
Selain itu, dikatakan Fadli, Mesir memiliki hubungan erat dengan bangsa-bangsa Asia-Afrika dalam wadah Konferensi Asia Afrika (KAA).
“Mesir juga bersama Indonesia merajut persahabatan di kalangan bangsa-bangsa Asia-Afrika melalui Konferensi Asia Afrika (KAA),” tuturnya.
Usai pertemuan bilateral Parlemen Indonesia-Mesir, rombongan parlemen Indonesia diajak melihat dan berkeliling museum Parlemen Mesir.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mendorong optimalisasi peran industri dalam negeri sebagai rantai pasok…
MONITOR, Jakarta – Menteri Agama RI Prof. Nasaruddin Umar mengusulkan revisi terhadap Undang-Undang Nomor 1…
MONITOR, Sumbawa - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menunjukkan komitmen tulusnya terhadap masa depan…
MONITOR, Jakarta -Komisi II DPR memberi catatan kritis atas program digitalisasi pemerintahan desa. Program digitalisasi…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar merekomendasikan 11 strategi mediasi yang dapat dijalankan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, Sukamta menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas wafatnya…