POLITIK

Jika PKB Menang, Cak Imin Janjikan Dana Desa Meningkat 4 Milyar

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, sesumbar jika nanti partainya memenangkan Pileg 2019, maka ia menjanjikan setiap desa berhak mendapatkan dana desa minimal 4 milyar perdesa pertahun.

Politikus yang beken disapa Cak Imin ini menilai, besaran dana desa disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat desa sebagai subjek pembangunan.

“Dana desa pembangunan dari bawah, sesuai kebutuhan bawah, orang desa sebagai subyek pembangunan! Bottom up! Kalau PKB menang, tiap desa akan mendapatkan minimal 4 milyar perdesa pertahun Amiiin,” ujar Cak Imin, Jumat (1/3).

Sebelumnya diketahui, Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa alokasi dana desa pada anggaran tahun 2019 akan lebih besar dari tahun 2018. Dana desa merupakan bagian dari belanja pemerintah pusat dalam rangka mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat di pedesaan.

“Tahun depan (dana desa) mungkin meningkat kurang lebih Rp 73 triliun,” ujar Jokowi dalam sambutannya di acara Pekan Purna Bakti Indonesia (PPI) di Jakarta, Selasa (25/9/2018) silam.

Bahkan, Jokowi mengatakan, alokasi anggaran untuk dana desa terus bertambah sejak 2015. Sejak 2015 hingga 2018 total alokasi anggaran untuk dana desa mencapai Rp 187 triliun.

Recent Posts

Kemenhaj Panggil Travel Umrah yang Tak Penuhi Hak Jemaah

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Pengendalian Haji dan Umrah, Harun Al Rasyid, melakukan pemanggilan terhadap…

27 menit yang lalu

DPR: Urus Sertipikat Tanah Mandiri Lebih Murah dan Tanpa Calo!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi mendorong masyarakat…

2 jam yang lalu

Isra Mikraj di Istiqlal, Menag dan Menteri LH Serukan Pesan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menghadirkan nuansa berbeda dalam Peringatan Isra Mikraj 1447…

4 jam yang lalu

Kunjungi NTB, Menhaj: Loyalitas Kita Hanya untuk Negara dan Jemaah

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, melakukan kunjungan supervisi…

7 jam yang lalu

Isra Mi’raj Momentum Memperkuat Iman dan Amal Sosial

MONITOR - Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah menjadi ruang refleksi penting bagi…

7 jam yang lalu

Menteri Imipas: Kedaulatan Pangan Harus Dibarengi Masyarakat Sehat

MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, memimpin langsung pelaksanaan layanan pemeriksaan…

9 jam yang lalu