POLITIK

Investasi Freeport, Serangan Balik untuk Sudirman Said

MONITOR, Jakarta – Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said, blak-blakan menyebut Presiden Joko Widodo menggelar pertemuan secara diam-diam dengan Bos Freeport, James R Moffett pada Oktober 2015 lalu.

Dalam pertemuan itu, Moffet menyampaikan draft tentang kelangsungan investasi PT Freeport di Indonesia. Namun, Sudirman tidak mau, dirinya mengaku lebih memilih membuat draft yang posisinya lebih menguntungkan Indonesia.

Merespon serangan Sudirman, Menteri ESDM Ignasius Jonan menegaskan sewaktu ia mulai menduduki jabatannya, negosiasi divestasi 51% saham PT Freeport Indonesia dimulai dari nol.

“Waktu saya ditugaskan di sini, itu ditinggalkan semua. Start dari nol perundingannya,” kata Jonan di kantornya, Rabu (20/2) kemarin.

Ia menjelaskan apapun yang terjadi sebelumnya tidak bisa dijadikan dasar lagi, karena kalau itu dijadikan dasar tidak mungkin RI bisa rebut 51% saham Freeport. Selain itu, ia menyayangkan etika Sudirman sebagai seorang pejabat publik, sebaiknya tak banyak komentar soal kinerja pemerintahan setelah tak lagi menjabat.

Sementara itu, Presiden Jokowi mengakui adanya pertemuan dengan James R. Moffet, namun ia membantah jika pertemuan itu disebut rahasia dan dilakukan secara diam-diam. Pernyataan ini sekaligus menepis tudingan yang dilontarkan Sudirman Said.

Jokowi menegaskan, tak ada pembahasan lain selain perpanjangan izin Freeport. Meskipun pihak Freeport mengajukan perpanjangan izin operasi, dirinya selalu menekankan bahwa pemerintah Indonesia ingin menguasai saham sebesar 51 persen. Keinginan tersebut pada Desember 2018 telah berhasil dilakukan pemerintah lewat PT Inalum.

Recent Posts

Presiden Jokowi Gelar Ratas Terkait World Water Forum ke-10

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju menggelar rapat terbatas…

44 menit yang lalu

Ketua MPR Dukung Rencana Kerjasama Lemigas dan Konsorsium Korea Bangun LNG Center di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendukung…

1 jam yang lalu

AKBIL Lombok Sukses Melaksanakan Webinar Nasional

MONITOR, Jakarta - Kampus Akademi Bisnis Lombok (AKBIL) sukses menyelenggarakan Webinar Nasional dengan tema “Strategi…

1 jam yang lalu

Kementan Menggerakan Percepatan Tanam di Banyuwangi

MONITOR, Banyuwangi - Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi meninjau area pesawahan di Desa…

2 jam yang lalu

Dukung Pengembangan Ekonomi Nasional, Kopdit CU Lete Konda NTT Nikmati Layanan LPDB-KUMKM

MONITOR, Jakarta - Koperasi adalah salah satu jenis usaha yang berperan penting untuk perekonomian masyarakat.…

2 jam yang lalu

Lakukan Rapat Tinjauan Manajemen, UNAS Konsisten Tingkatkan Budaya Mutu

MONITOR, Jakarta – Universitas Nasional (UNAS) secara konsisten terus meningkatkan budaya mutunya. Hal tersebut diimplementasikan…

3 jam yang lalu