Fogging untuk mencegah penyakit DBD yang dilakukan oleh Ferry Batara
MONITOR, Bekasi – Ferry Batara, Caleg DPR RI daerah pemilihan Jawa Barat VI, kembali melakukan fogging atau pengasapan pemberantasan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di sekitar Kota Bekasi. Fogging kali ini dilaksanakan di Kelurahan Harapan Indah, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, pada Kamis (7/2/2019) kemarin.
“Saya berupaya menghadirkan kesehatan bagi masyarakat. Hal semacam ini harus segera dilakukan demi menjaga kesehatan mereka. Hidup sehat adalah hak dasar warga negara,” ujar Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Depok tersebut.
Ferry juga mengajak masyarakat untuk harus selalu menjaga kebersihan. Membersihkan genangan air, tong sampah, selokan sekitar rumah, selokan, serta sumber-sumber penyakit lainnya harus dilakukan secara rutin sebagai mekanisme kontrol mencegah datangnya penyakit.
“Kebersihan tidak hanya mengelokkan pandangan mata kita, namun juga menjaga kesehatan hidup pribadi maupun masyarakat secara luas. Dengan begitu penyakit pun akan enggan datang jika lingkungan kita bersih,” tuturnya.
Belasan tim dari Caleg nomor urut 5 tersebut terlihat ikut serta melaksanakan agenda fogging yang berjalan dari pagi hingga siang hari tersebut. Warga sekitar juga nampak senang melihat kepedulian dari Ferry Batara. Mereka sependapat mewujudkan Bekasi bebas dari penyakit demam berdarah.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus memperkuat program dukungan ketahanan air dan pangan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan menyampaikan duka cita atas meninggalnya…
MONITOR, Purwomartani - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Rivan Achmad Purwantono, melakukan tinjauan langsung…
MONITOR, Jakarta - PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) terus berkomitmen memperkuat tata kelola pengadaan barang…
MONITOR, Cikampek - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT), bagian dari Jasa Marga Group yang mengelola…
MONITOR, Jakarta - DPR RI dan Pemerintah sepakat menghapus ketentuan yang melarang publikasi siaran langsung…