JABAR-BANTEN

Jelang Pemilu 2019, H. Anda Ingatkan Bahaya Berita Bohong

MONITOR, Rangkasbitung – Anggota DPR RI H. Anda mengatakan jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 yang akan berlangsung serentak 17 April 2019 mendatang,  masyarakat harus waspada dengan berita bohong atau hoaks.

Menurut H. Anda penyebaran berita bohong atau hoaks melalui media sosial jelang pemilu ini sangat berbahaya. Untuk itu, masyarakat harus hati-hati menerima informasi yang tersebar di media sosial.

“Kita harus waspadai berita hoaks, hoaks itu bahaya. Makanya saya menghimbau masyarakat terutama masyarakat Bandung untuk lebih jeli melihat informasi. Jangan asal sebar,” kata H. Anda dalam acara sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Rangkasbitung, 7 Februari 2019.

Politisi partai Gerindra ini menambahkan, selain bisa di jerat hukum, menyebarkan berita bohong atau hoaks juga bisa merusak kehidupan sosial masyarakat.

“Hoaks itu bahaya dan merusak,” imbuh Anda.

Berita bohong atau hoaks bisa dengan mudah menyebar di media sosial, oleh sebab itu kita sebagai masyarakat hasus meneliti atau membaca setiap berita atau informasi yang beredar. Jangan justru malah turut langsung menyebarkan atau menshare ulang.

“Kalau ada informasi di medsos, kita baca dulu. itu berita benar atau bohong. Jangan disebar tanpa di baca,” pungkas Anggota Komisi VII tersebut.

Recent Posts

DPR Dorong Evaluasi Kasus Pengembalian Ratusan Ton Udang Oleh AS, Coreng Wajah Pangan RI!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Daniel Johan mendorong Pemerintah untuk mengevaluasi serius…

2 jam yang lalu

Moderasi Beragama Tangkal Radikalisme dan Politik Identitas

MONITOR, Palu - Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (DEMA FTIK) Universitas Islam…

4 jam yang lalu

Presiden Prabowo Lantik Komisi Reformasi Polri, Ada Yusril hingga Mahfud MD

MONITOR, Jakarta - Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto melantik ketua dan sembilan anggota Komisi…

6 jam yang lalu

DPR Dorong Pemerintah Aktif Upayakan Mediasi Perdamaian di Sudan

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Sukamta mendorong Pemerintah Indonesia untuk mengambil…

6 jam yang lalu

Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta, Polisi Gercep Buka Posko di RS

MONITOR, Jakarta - Polda Metro Jaya membenarkan terjadinya ledakan di masjid di SMAN 72 Jakarta…

7 jam yang lalu

Kementerian UMKM Fasilitasi Pedagang Beralih ke Produk Lokal Usai Larangan Thrifting Ilegal

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menegaskan komitmennya membatasi penjualan baju…

8 jam yang lalu