JABAR-BANTEN

Peroleh Dana CSR BRI, Rutan Rangkasbitung Janji Perbaiki Sarana Pelayanan

MONITOR. Rangkasbitung – Rumah Tahanan Negara Klas IIB Rangkasbitung, Kabupaten Lebak Provinsi Banten kembali mendapat dukungan dari pihak luar. Dukungan itu yakni dari Kantor Cabang BRI Rangkasbitung. Bank BRI, melalui program Corporate Sosial Responsibility (CSR) memberikan dukungan dana sebesar Rp. 100 juta rupiah.

Penyerahan bantuan tersebut disaksikan langsung oeh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian hukum dan HAM Banten di Lapangan Serbaguna. Dana tersebut rencanaya akan digunakan untuk pembangunan (Renovasi) Gedung sarana Pembinaan dan Pusat Layanan Informasi Rutan Rangkasbitung.

Kadiv. PAS Banten, Taufiqurrahman menyampaikan apresiasinya kepada seluruh stakeholder atas dukungannya terhadap Pembinaan di Rutan, terutama kepada BRI Rangkasbitung.

“kami sangat apresiasi sekali BRI Rangkasbitung memberikan program BRI Pedulinya untuk perbaikan sarana pembinaan, oleh karenanya sarana ini harus benar-benar dimanfaatkan untuk pelaksanaan kegiatan pembinaan, petugas harus semakin giat dan semangat dalam membina serta Warga Binaan Pemasyarakatan harus mengikuti dengan sebaik-baiknya” Ujar Taufiq sapaan akrabnya.

Sementara itu, Kepala Rutan Rangkasbitung, Aliandra Harahap menyampaikan apresiasinya terhadap mitra strategis Rutan Rangkasbitung terutama BRI Rangkasbitung. ia berharap bahwa dengan adanya CSR dapat memberikan manfaat yang positif bagi pembinaan WBP.

“Alhamdulillah, kita dalam melaksanaan pembinaan telah didukung oleh beberapa mitra, salah satunya BRI ini, mitra yang penting bagi kita dalam menjalankan pembinaan. Sarana pembinaan ini sangat penting agar kita bisa fokus menjalankannya, semoga CSR BRI Peduli bisa memberikan dampak yang positif bagi WBP dan memberikan tambahan motivasi bagi petugas selaku pembina kegiatan” Urai Aliandra Pria Asal Medan ini.

“Insyallah kami mendukung kegiatan yang berlangsung di Rutan dan semoga memberikan manfaat dan sedikit membantu meringankan tugas pembinaan yang dilakukan oleh petugas Rutan Rangkasbitung, mohon maaf kami hanya bisa memfasilitasi dan hasilnya belum maksimal, kami berharap csr ini dapat menunjang kegiatan di Rutan” Pungkas Eddy Siswanto Pimpinan Cabang BRI Rangkasbitung

Recent Posts

DPR: KUHP dan KUHAP Baru Jamin Aktivis Tak Bisa Asal Dipenjara

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman menjelaskan reformasi hukum pidana dengan terbitnya…

2 jam yang lalu

Haji 2026, Pemerintah Perkuat Petugas dan Layanan Ramah Perempuan

MONITOR, Jakarta - Pemerintah menegaskan komitmennya menghadirkan layanan haji yang ramah perempuan melalui penguatan kualitas…

4 jam yang lalu

Tinjau IKN, Menag Harap Rumah Ibadah di IKN Jadi Simbol Kerukunan Beragama

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meninjau progres pembangunan fasilitas rumah ibadah di Ibu…

6 jam yang lalu

Eks Menag Yaqut Tersangka, DPR: Kerja Pansus Tidak Sia-sia

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI sekaligus Ketua Panja Haji 2025, Abdul…

7 jam yang lalu

Buka Diklat PPIH 2026, Menhaj Gus Irfan: Fokus Bahasa Arab dan Disiplin

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah resmi membuka Pendidikan dan Latihan (Diklat) Petugas Penyelenggara…

11 jam yang lalu

Wamenag Minta ASN Kemenag Hadir di Tengah Keberagamaan Umat

MONITOR, Garut - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara…

14 jam yang lalu