POLITIK

Dukungan Ketiga Putra Ahmad Dhani Bikin Jubir Prabowo-Sandi Kagum

MONITOR, Jakarta – Musisi Ahmad Dhani kini mendekam di jeruji Lapas Cipinang sejak Senin (28/1) malam. Ditahannya Ahmad Dhani membuat para pendukung Prabowo-Sandi kecewa dan marah.

Beberapa menyebut, penahanan Ahmad Dhani merupakan bentuk kriminalisasi pemerintah terhadap para oposisinya. Tak hanya sahabatnya, kekecewaan serupa juga dialami oleh anak-anak Ahmad Dhani.

Sebut saja Jalaludin Elrumi dan Dul Jaelani. Keduanya terlihat tak terima dengan vonis 1,5 tahun yang diterima ayahnya. El-Rumi, yang tengah melanjutkan studi di London, tampak memberikan dukungan moril bagi ayahnya melalui akun Instagram.

El menguatkan hati ayahnya dan mengatakan bahwa perbuatan tersebut akan dinilai oleh Tuhan. “Hadapi dengan senyuman. Be strong and keep being you, Dad Ahmad Dhani. Biarkan Tuhan yang menilai. Sending love from London,” tulis El, Selasa (29/1).

Begitupun dengan Dul, putra bungsu Dhani bersama Maia Estianty. Dul memberikan kekuatan bagi ayahnya dan menuliskan keterangan penyemangat agar tidak mudah rapuh.

“Haruslah kuat. Jangan jadi lembek. Namun, jangan jadi sang penindas. #TiadaTuhanSelainAllah,” tulis Dul Jaelani.

Sementara AlGhazali kabarnya akan menggantikan Ahmad Dhani. Putra sulung Dhani itu dikabarkan akan merapat ke kubu Prabowo-Sandi untuk membantu meraup suara kaum muda milennial.

Terkait kondisi anak-anak Ahmad Dhani, Koordinator Jubir BPN Dahnil Anzar Simanjuntak mengaku sangat kagum dengan kebesaran hati ketiga putra Ahmad Dhani. Dahnil pun berharap, kelak ketiga putra Dhani menjadi anak-anak yang militan dan meneruskan perjuangan ayahnya.

“Saya kagum melihat anak-anak mas Ahmad Dhani Prasetyo, mereka kuat dan menjadi anak-anak muda yang militan untuk melakukan perlawanan terhadap rezim dan kedzaliman. Yakinlah Allah SWT dan rakyat bersama kita,” ujar Dahnil Anzar, Selasa (29/1).

 

Recent Posts

Dissenting Opinion dari Tiga Hakim MK, DPR: Perlunya Perbaikan Kualitas Pemilu dan Pilkada

MONITOR, Jakarta - Anggota DPR RI Hidayat Nur Wahid menyorti fakta adanya perbedaan pendapat (dissenting…

1 jam yang lalu

Halal Bihalal Dulur Cirebonan, Sejumlah Tokoh Kembali Suarakan Wacana Pembentukan Provinsi

MONITOR, Jakarta - Dulur Cirebonan Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan) menggelar acara Silaturahmi dan Halal…

5 jam yang lalu

Partai Gelora Tolak PKS Gabung Koalisi Indonesia Maju

MONITOR, Jakarta - Narasi kritis yang diangkat oleh koalisi partai politik pengusung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin…

6 jam yang lalu

Fadli Zon: Petani Indonesia Harus Lebih Sejahtera di Tangan Pemimpin Baru

Monitor, Jakarta - Anggota DPR RI Fadli Zon berharap ke depannya pertanian di Indonesia bisa lebih…

6 jam yang lalu

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

MONITOR, Jakarta - Subholding Gas PT Pertamina (Persero), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menjalankan inisiatif…

9 jam yang lalu

Pertemuan Strategis Indonesia dan Selandia Baru Percepat Protokol Perdagangan Nanas dan Manggis dari Indonesia

MONITOR, Jakarta – Badan Karantina Indonesia dan Ministry for Primary Industries (MPI) Selandia Baru menggelar…

10 jam yang lalu