SUMATERA

Momen Hari Gizi Nasional, Herri Zulkarnain ungkap Solusi atasi Stunting

MONITOR, Medan – Hari Jumat (25/1/2019) kemarin, rakyat Indonesia memperingati Hari Gizi Nasional. Pemerintah mengangkat tema Keluarga Sadar Gizi, Indonesia Sehat dan Produktif, dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran pentingnya gizi bagi anggota keluarga.

Herri Zulkarnain, Caleg DPR RI daerah pemilihan Sumatera Utara (Sumut) I periode 2019-2024 mendatang turut memperingati Hari Gizi Nasional yang tahun ini mencapai usia ke 59 tersebut. Melalui momentum ini ia mengajak masyarakat Sumut untuk menyadari pentingnya memberi asupan gizi yang cukup bagi anak-anak.

“Data anak kurang gizi di Indonesia terbilang tinggi. WHO mencatat ada sekitar 7,8 juta atau 35,6 persen dari total 23 juta balita di negeri ini mengalami gizi buruk (stunting). Ini harus kita hindari jangan sampai terjadi pada keluarga kita,” ungkap Herri kepada wartawan, Minggu (27/1/2019).

Tokoh muda yang juga Plt. Ketua Umum DPD Partai Demokrat Sumatera Utara tersebut menambahkan, situasi itu harus diatasi sesegera mungkin. Hal yang paling sederhana bisa dilakukan dengan menjamin makanan sehat dan higienis kepada anggota keluarga. Pemerintah juga dinilainya perlu membuat himbauan di setiap unit-unit kesehatan yang ada di masyarakat.

“Sebagai orangtua kita harus memberi asupan gizi yang seimbang pada makanan yang dikonsumsi anak kita sehari-hari. Pemerintah juga harus memberi himbauan di setiap klinik, puskesmas, atau rumah sakit, yang ada. WHO bahkan mencatat ada sekitar 3,1 juta anak di seluruh dunia yang meninggal dunia akibat kekurangan gizi setiap harinya. Bahaya di depan mata ini harus diantisipasi secepat mungkin,” tutur Herri.

Recent Posts

Sekjen Kemenag Dorong PTKIN Terapkan Ekoteologi Menuju Green Campus

MONITOR, Depok - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama, Prof. Dr. Phil. Kamaruddin Amin, M.A menegaskan,…

1 jam yang lalu

IPW: Penetapan Jurnalis JakTV adalah Tindakan Sewenang-wenang

MONITOR, Jakarta - Indonesia Police Watch (IPW) mengkritik penetapan tersangka oleh Kejaksaan Agung terhadap Direktur…

2 jam yang lalu

Ini Cara Pertamina Berdayakan Ribuan Perempuan Bangun Ekonomi Desa

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) berkomitmen mendorong peran perempuan untuk berkarya dan menyalurkan energinya menjadi…

4 jam yang lalu

Industri Dalam Negeri Siap Sokong Kebutuhan Food Tray untuk MBG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mendorong optimalisasi peran industri dalam negeri sebagai rantai pasok…

5 jam yang lalu

Menag: Secara Sosiologis, Perceraian Menciptakan Orang Miskin Baru

MONITOR, Jakarta – Menteri Agama RI Prof. Nasaruddin Umar mengusulkan revisi terhadap Undang-Undang Nomor 1…

8 jam yang lalu

Berikan Beasiswa Bagi Santri di Sumbawa, Mentan Amran: Saya Wakafkan Diri untuk Tanah Air

MONITOR, Sumbawa - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menunjukkan komitmen tulusnya terhadap masa depan…

8 jam yang lalu