SUMATERA

Muhamad Rahul Gagas Satgas Anti Narkoba Di Setiap Desa

MONITOR, Rokan Hulu – Peredaran narkoba dan obat terlarang masih begitu masif di kalangan pelajar. Peredaran barang haram ini menjadi musuh bersama yang harus diperangi oleh seluruh elemen di negara ini. Di Kabupaten Rokan Hulu misalnya, sepanjang tahun 2018, kasus pidana Narkoba / Psikotoprika menjadi kasus dengan junlah tertinggi.

Pengadilan Negeri (PN) Pasirpangaraian Kelas II Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), mencatat sepanjang 2018 pihaknya menangani sekira 5.298 perkara pidana, baik pidana umum, pidana anak, pidana singkat, pidana cepat, dan pidana lalu lintas.

Menanggapi hal tersebut, Muhamad Rahul, Caleg DPR RI Dapil Riau I merasa terpanggil untuk ikut terlibat membenahi masalah peredaran barang haram ini. Dirinya menggagas berdirinya Satuan Tugas (Satgas) Anti Narkoba. Satgas ini tambahnya bersifat kerelawanan yang datang dari masyarakat.

“Nantinya Satgas ini akan kita bentuk di setiap desa di Kabupaten Rohul. Kedepan insyaAllah akan kita bentuk juga di daerah lain. Harapannya dengan hadirnya gerakan semacam ini akan menekan jumlah peredaran barang haram ini, idealnya Riau bisa terbebas dari Narkoba” ungkapnya pada wartawan, (14/1/2019).

Narkoba menjadi kejahatan yang merusak generasi bangsa Indonesia. Kejahatan yang masif terjadi di hampir setiap daerah ini harus menjadi perhatian bersama sehingga penyebaran barang haram ini dapat dihentikan dari hulu hingga hilir.

Caleg muda dari Partai Gerindra ini menambahkan dirinya akan berupaya untuk mencegah peredaran barang haram ini. “Ini merupakan tanggung jawan kita bersama. Selain pemerintah, gerakan warga juga harus ikut terlibat dalam mengatasi setiap persoalan kemasyarakatan khususnya narkoba” tutupnya.

Recent Posts

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

2 jam yang lalu

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

9 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

13 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

14 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

17 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

17 jam yang lalu