MEGAPOLITAN

Menengok JPO Unik Gelora Bung Karno, Progresnya Kini 80%

MONITOR, Jakarta – Pembangunan JPO Gelora Bung Karno hampir rampung. Gubernur DKI Anies Baswedan mengatakan, progresnya kini dipastikan sudah 80% alias memasuki tahap finishing.

Hal itu dikatakan Anies saat dirinya inspeksi proyek JPO tersebut, sekaligus mengajak kedua buah hatinya, Ismail dan Tia, untuk menjajal JPO yang didesain cukup unik dan cantik tersebut.

“Hari ini (Minggu) progresnya sudah 80%, memasuki tahap finishing,” kata Anies, saat inspeksi JPO Gelora Bung Karno, Minggu (13/1) sore.

Gubernur DKI Anies Baswedan mengajak kedua buah hatinya menjajal JPO cantik di Gelora Bung Karno

Melihat desain JPO, Anies yakin jembatan tersebut akan memberikan pengalaman tersendiri bagi warganya.

“Pengalaman baru itulah yang memantik keinginan untuk berbagi. Semoga kota kita makin banyak memberikan “pengalaman” baru, unik dan membahagiakan,” imbuhnya.

⁣Ia pun mengingatkan warganya untuk bersabar melihat kondisi pembangunan JPO tersebut.

Gubernur DKI Anies Baswedan saat inspeksi JPO Gelora Bung Karno

Harus ia akui, meskipun proyek tersebut belum selesai, akan tetapi foto-foto cantik JPO di GBK ini sudah ramai tersebar luas di lini jejaring media sosial.

“Foto-foto dan video JPO baru di GBK ini sudah ramai beredar di sosial media walaupun belum selesai. Teman-teman pasti sudah tidak sabar untuk menyeberanginya dan berswafoto di atasnya,” ujar mantan Mendikbud RI ini.

Recent Posts

DPR Dorong Pemerintah Proaktif Jadi Juru Damai di Konflik India-Pakistan, Momennya Tepat

MONITOR, Jakarta - Eskalasi konflik antara India dan Pakistan menimbulkan kekhawatiran berbagai negara di dunia,…

1 jam yang lalu

Menteri UMKM Ajak Wisudawan Trisakti Jadi Generasi Wirausaha yang Inspiratif

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengajak para wisudawan…

1 jam yang lalu

Soroti Kasus Anak Bakar Rumah Warga Karena Terinspirasi Film, Puan Dorong Penguatan Pengawasan Konten Digital

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam atas peristiwa pembakaran 13…

5 jam yang lalu

Kementerian UMKM Gandeng YDBA Gelar ToT Lembaga Inkubator Wujudkan Ekosistem Wirausaha Inklusif

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bersama Yayasan Dharma Bakti Astra…

5 jam yang lalu

Minta Pemerintah Tertibkan Travel Nakal, DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Haji Non-Prosedural

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR Maman Imanulhaq memberikan perhatian terhadap maraknya praktik keberangkatan…

8 jam yang lalu

Daker Makkah Siap Sambut Jemaah Haji Indonesia 2025, Ini Layanan yang Disiapkan!

MONITOR, Jakarta - Operasional penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M segera mamasuki tahap kedatangan jemaah…

9 jam yang lalu