MEGAPOLITAN

PPP Tak Sabar Menanti Kunjungan PKS Kenalkan Cawagub DKI

MONITOR, Jakarta – Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DPRD DKI, rupanya sudah tak sabar menunggu kedatangan PKS yang akan memperkenalkan calon wakil gubernur (cawagub) untuk diantarkan menjadi Wakil Gubernur (Wagub) Jakarta.

Ketua Fraksi PPP DPRD DKI Jakarta, Matnoor Tindoan, mengatakan kalau fraksi PPP membuka pintu selebar-lebarnya jika PKS ingin memperkenalkan cawagubnya.

“Kami sudah lama mendengar kabar, baik itu dari media ataupun dari orang PKS sendiri, kalau PKS akan berkunjung ke fraksi kami untuk memperkenalkan para cawagub yang akan mereka bawa untuk kami pilih,” ujar Matnoor kepada MONITOR di Gedung DPRD Jakarta, Kamis (10/1) kemarin.

Namun yang menjadi pertanyaan Matnoor, sampai saat ini kunjungan PKS tersebut tak kunjung datang.

“Kami pun akhirnya bertanya-tanya, ini sebenarnya serius apa tidak PKS mau berkunjung ke PPP. Trus kami pun bertanya juga sebenarnya siapa yang akan diutus oleh PKS untuk ketemu kami. Cawagubnya langsung atau jangan-jangan hanya tim horenya saja,” tandasnya.

Sementara itu di tempat terpisah, Ketua DPW PKS Jakarta Syakir Purnomo mengatakan kalau PKS memang sudah mengagendakan untuk melakukan kunjungan ke semua fraksi di DPRD Jakarta.

“Untuk kunjungan ke fraksi memang sudah kami agendakan, seharusnya sudah berjalan minggu lalu. Namun karena dapat laporan dari kader kami di DPRD yang bilang jadwal DPRD padat, akhirnya kunjungan tersebut kami tunda. Tapi Insya Allah pekan depan kunjungan kami ke fraksi DPRD berjalan,” terang Syakir.

Menurut Syakir, kunjungan ke DPRD DKI sangat perlu dilakukan, mengingat kunjungan itu untuk memperkenalkan cawagub yang nantinya akan dipilih oleh para wakil rakyat Jakarta.

“Ada pepatah menyebutkan tak kenal maka tak sayang. Oleh karena itu kami akan datang ke semua fraksi di DPRD untuk memperkenalkan cawagub DKI kami,” pungkasnya.

Recent Posts

Kisah Move Leather Jadi UMKM Tangguh Lewat Pertamina UMK Academy

MONITOR, Jakarta - Pendampingan, pelatihan, pembinaan berkelanjutan dan dukungan yang tepat rupanya bisa membantu Usaha…

44 menit yang lalu

Membaca Masa Depan Hukum Islam dan Ekonomi Syariah di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai salah satu negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia memiliki…

1 jam yang lalu

Menperin Tegaskan Reformasi TKDN Bukan karena Latah dan Tekanan

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan bahwa reformasi Tingkat Komponen Dalam Negeri…

9 jam yang lalu

Kisah Pasutri Penjual Sembako yang Belasan Tahun Menabung dan Akhirnya Naik Haji

MONITOR, Jakarta - Di sebuah rumah sederhana di batas Kota Sibolga, aroma minyak goreng dan…

11 jam yang lalu

Acara Delegasi PUIC ke-19, Puan Ajak Parlemen OKI Kolaborasi untuk Masa Depan Dunia yang Lebih Baik

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri jamuan makan malam yang digelar untuk…

12 jam yang lalu

DPR Dorong Pembukaan SP3 Kasus Sirkus OCI, Negara Tak Boleh Abai Saat Rakyatnya Mencari Keadilan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Gilang Dhielafararez meminta pemerintah melalui kementerian dan…

16 jam yang lalu