BUMN

Kekinian.. Garuda Indonesia Suguhkan Live Music Akustik di Pesawat

MONITOR, Tangerang – Maskapai nasional Garuda Indonesia kembali menghadirkan terobosan baru dalam memberikan pengalaman penerbangan yang berbeda kepada pengguna jasa melalui hadirnya hiburan live music akustik di pesawat.

Terobosan baru layanan penerbangan tersebut diwujudkan melalui kehadiran solois pria pendatang baru di Indonesia, Abdul yang menyanyikan dua lagu secara akustik di penerbangan Garuda Indonesia GA 408 Rute Jakarta–Denpasar, Rabu (9/7).

Pada kesempatan tersebut, Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Askhara juga ikut hadir serta pada penerbangan tersebut. “Sejalan dengan upaya berkelanjutan perusahaan dalam meningkatkan layanan, khususnya pengalaman penerbangan pengguna jasa, maskapai nasional Garuda Indonesia terus melakukan terobosan terbaru yang salah satunya dilakukan dengan menghadirkan hiburan live music akustik di pesawat yang kami harapkan dapat memberikan sensasi pengalaman penerbangan yang berbeda kepada pengguna jasa,” ujarnya.

Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Askhara bersama salah satu penyanyi live music penerbangan

Hadirnya layanan live music akustik bertajuk #GIAcoustic di atas ketinggian 35 ribu kaki ini juga merupakan komitmen berkelanjutan maskapai dalam menghadirkan “New Flight Experience” kepada pengguna jasa yang sekaligus memberikan nilai tambah tersendiri kepada pengguna jasa ketika menggunakan layanan penerbangan Garuda Indonesia sebagai maskapai full service”.

“Hadirnya #GIACoustic ini juga merupakan bagian dari upaya garuda mengapresiasi para musisi muda yangg punya talenta dan memberi mereka ruang untuk lebih berkembang lagi,” jelas Ari.

Ari menambahkan, hiburan live music akustik tersebut juga diharapkan dapat menyelaraskan customer voice khususnya generasi milenial yang menginginkan nuansa pengalaman penerbangan yang berbeda di penerbangan Garuda Indonesia.

“Hadirnya layanan live music akustik tersebut telah melalui serangkaian assesment dalam memastikan aspek safety dan security yang tetap terjaga. Hal tersebut sejalan dengan komitmen maskapai dalam menghadirkan upaya peningkatan layanan yang sejalan dengan aspek ketaatan regulasi dan safety,” tuturnya.

Sejalan dengan komitmen Garuda Indonesia dalam menghadirkan “New Flight Experience”, sebelumnya Garuda Indonesia telah menghadirkan sejumlah layanan baru diantaranya adalah hadirnya menu populer pada inflight menu yang bekerjasama dengan Hokben, serta diperkenalkannya konsep penerbangan “Vintage Flight” dengan menghadirkan nuansa layanan penerbangan di tahun 70an.

Recent Posts

Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal untuk Perkuat Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memperkuat ekosistem industri halal nasional melalui percepatan fasilitasi…

30 menit yang lalu

Jasa Marga Perkuat Budaya Keselamatan Kerja yang Profesional dan Kolaboratif

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. menggelar Apel Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan…

39 menit yang lalu

Prajurit TNI Temukan Dua Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung

MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI dari Kodam XIV/Hasanuddin yang tergabung dalam Tim SAR gabungan berhasil…

2 jam yang lalu

Kemenhaj dan Kejati Aceh Kawal Pembangunan Gedung Asrama Haji Embarkasi

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) diwakili oleh Inspektur Wilayah I,…

4 jam yang lalu

Bicara Ekoteologi di Mesir, Menag Jelaskan Peran Agama dan Kemanusiaan di Era AI

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar berbicara tentang ekotelogi serta peran agama dan kesadaran…

5 jam yang lalu

Kedaulatan Pangan 2026, Prof Rokhmin: Tanpa Teknologi Tepat Guna, Sulit Jadi Negara Maju

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri menegaskan bahwa transformasi teknologi…

5 jam yang lalu