DAERAH

Ferry Batara Inisiasi Sekolah Kreatif Anak Depok

MONITOR, Depok – Angka putus sekolah di Indonesia masih cukup tinggi. Di Kota Depok misalnya, ribuan anak usia sekolah terancam putus sekolah. Pada bulan lalu Kompas merilis sedikitnya 1.700 siswa di Kota Depok terancam putus sekolah setiap tahunnya.

Faktor yang menyebabkan banyaknya kasus putus sekolah diantaranya karena faktor biaya, kenakalan remaja dan kondisi anak yang kurang mendapat stimulus semangat untuk belajar dan lain-lain.

Merespon kasus tersebut, Ferry Batar Manurung, Calon Anggota Legislatif DPR RI Dapil Jabat VI (Kota Depok dan Kota Bekasi) dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) merasa terpanggil untuk turut andil ambil bagian menyelesaikan persoalan tersebut. Pihaknya telah menyiapkan terobosan baru untuk menekan angka putus sekolah di Kota Depok.

“Pendidikan adalah hak setiap warga negara, dan keterdidikan menjadi kewajiban kita bersama dalam upaya melunasi janji kemerdekan” ungkapnya pada wartawan, (9/1/2019).

Caleg muda yang memiliki perhatian khusus pada pendidikan ini telah menyiapkan program Sekolah Kreatif Anak Depok. “Konsepnya sekolah ini mirip dengan sekolah jalanan yang sering kita jumpai di kota – kota lain. Bedanya sekolah ini lebih menekankan pada pembinaan keahlian terapan yang bisa mereka gunakan kedepannya” tambahnya.

Ditemat lain, Wildan, ketua LSM Anak Bangsa Berdaya menyatakan dukungannya pada program yang digagas oleh Ferry Batara Manurung. “Kita sangat mengapresiasi dengan gagasan bang Ferry ini. Kita dukung penuh dan bantu agar terwujud” tutupnya.

Recent Posts

Aromatika Indofest 2025 Wangikan Industri Minyak Atsiri Hingga Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…

4 jam yang lalu

Layanan Kesehatan Haji 2025 Berakhir, Kemenkes: Jumlah Jemaah Wafat Turun

MONITOR, Jakarta - Operasional layanan kesehatan jemaah haji Indonesia 1446 H/2025 M di Arab Saudi…

6 jam yang lalu

Gelar Sekolah Politik Anggaran, Fraksi PKB Pelototi APBD Kota Depok

MONITOR, Jakarta - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) sepertinya serius menjawab tantangan Penjabat (Pj) Sekda…

8 jam yang lalu

Kementerian PU Segera Rampungkan Seksi 4 Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Kuala Tanjung -…

10 jam yang lalu

Program Sekolah Rakyat Solusi Konkret Atasi Akes Pendidikan Keluarga Miskin Ekstrem

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Arzeti Bilbina, meminta pemerintah mengintensifkan pelaksanaan program Peluncuran…

10 jam yang lalu

Menag Minta Kampus PTKIN Kembangkan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta kampus Peguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)…

11 jam yang lalu