SUMATERA

Herri Zulkarnain dorong Sumut miliki Pusat Kajian Kebudayaan Melayu

MONITOR, Medan – Kemasyhuran Provinsi Sumatera Utara (Sumut) sebagai daerah berlandaskan sejarah dan kebudayaan Melayu, barangkali baru menyeruak dalam dua hingga tiga tahun terakhir ini. Sebelumnya, Sumut lebih dikenal sebagai wilayah berbasis kultur Batak.

Jika dilihat dari struktur geografis dan sejarahnya, wilayah pantai timur Provinsi terbesar keempat di Indonesia tersebut memang khas tradisi Melayu. Terdapat empat Kesultanan yang berdaulat di masa lampau, yakni Langkat, Deli, Serdang, serta Asahan.

Mencermati hal tersebut, Herri Zulkarnain, Caleg DPR RI daerah pemilihan Sumut I, menegaskan perlunya mendorong Sumatera Utara agar memiliki semacam pusat kajian kebudayaan Melayu.

“Kita tidak boleh kalah dengan Riau ataupun daerah lainnya. Situs-situs kesultanan Melayu di kita masih berdiri tegak, yang masing-masing punya nilai sejarah panjang. Ini peluang bagi kita,” ungkapnya kepada wartawan di Medan, Minggu (6/1/2019).

Sosok muda yang juga Plt. Ketua Umum Partai Demokrat Sumatera Utara tersebut menganggap memiliki pusat kajian kebudayaan Melayu sangat penting untuk menjaga ingatan sejarah, agar tidak dilupakan oleh generasi muda Sumatera Utara.

“Zaman terus berjalan, namun identitas dan sejarah panjang kampung kita tidak boleh hilang ditelan zaman. Ke depan harus kita desain ini pusat kajian, bagaimana caranya supaya anak muda kita juga peduli pada sejarah leluhurnya,” pungkas Herri.

Recent Posts

Sekjen Kemenag Dorong PTKIN Terapkan Ekoteologi Menuju Green Campus

MONITOR, Depok - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama, Prof. Dr. Phil. Kamaruddin Amin, M.A menegaskan,…

1 jam yang lalu

IPW: Penetapan Jurnalis JakTV adalah Tindakan Sewenang-wenang

MONITOR, Jakarta - Indonesia Police Watch (IPW) mengkritik penetapan tersangka oleh Kejaksaan Agung terhadap Direktur…

2 jam yang lalu

Ini Cara Pertamina Berdayakan Ribuan Perempuan Bangun Ekonomi Desa

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) berkomitmen mendorong peran perempuan untuk berkarya dan menyalurkan energinya menjadi…

4 jam yang lalu

Industri Dalam Negeri Siap Sokong Kebutuhan Food Tray untuk MBG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mendorong optimalisasi peran industri dalam negeri sebagai rantai pasok…

5 jam yang lalu

Menag: Secara Sosiologis, Perceraian Menciptakan Orang Miskin Baru

MONITOR, Jakarta – Menteri Agama RI Prof. Nasaruddin Umar mengusulkan revisi terhadap Undang-Undang Nomor 1…

8 jam yang lalu

Berikan Beasiswa Bagi Santri di Sumbawa, Mentan Amran: Saya Wakafkan Diri untuk Tanah Air

MONITOR, Sumbawa - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menunjukkan komitmen tulusnya terhadap masa depan…

8 jam yang lalu