MONITOR, Tulungagung – Para pedagang pasar Ngemplak, Tulungagung, pagi ini tampak sumringah kedatangan Presiden Joko Widodo. Ya, orang nomor wahid negeri ini tengah memantau aktivitas di pasar tradisional sekaligus menyapa masyarakat.
Tak lupa, Jokowi memantau perkembangan harga kebutuhan pokok. Jokowi pun mengunjungi sejumlah kios dan berdialog dengan para pedagang. Sementara itu, para pedagang di pasar tersebut dan masyarakat sekitar pasar secara spontan berebut mengajak bersalaman.
Beberapa pedagang yang ditinjau Jokowi adalah pedagang beras, dan pedagang ayam ras. Jokowi pun menyempatkan diri untuk berbelanja beras dan daging ayam ras.
“Harga daging ayam Rp31.000 per kilogram. Sudah turun dibanding saat menjelang Natal dan Tahun Baru,” tutur seorang pedagang kepada Presiden Jokowi.
Setelah sekitar 30 menit berkeliling, Jokowi meninggalkan Pasar Ngemplak untuk menuju ke lokasi acara selanjutnya dalam kunjungannya ke Kabupaten Tulungagung.
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi dengan meraih Penghargaan Emas…
MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 siap digelar pada Minggu, 24 November 2024, di…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar ajang perdana Kepustakaan Islam Award (KIA) di Jakarta…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama RI, melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam menggelar Kepustakaan Islam…
MONITOR, Jatim - Anggota Komisi III DPR RI M. Nasir Djamil menyayangkan adanya kasus polisi tembak…
MONITOR, Yogyakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. bersama anak usahanya, PT Jasamarga Jogja Bawen…