SUMATERA

Aslam Mahrom Komitmen Terus Perjuangkan Kesejahteraan Rakyat Musi Rawas

MONITOR, Musi Rawas – Perlahan namun pasti pembangunan Kabupaten Musi Rawas menunjukan hasil positif. Dalam kurun waktu 2014-2018 berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Musi Rawas tingkat kemiskinan menurun sebesar 3,04 persen dari awalnya 17,28. Hal ini tidak terlepas dari kebijakan pembangunan pemerintah pusat hingga daerah yang berdampak pada penurunan tingkat kemiskinan masyarakat Musi Rawas.

Predikat daerah tertinggal perlahan mampu dilepaskan Kabupaten Musi Rawas, hal tersebut didukung data penurunan jumlah desa tertinggal medio 2014-2018 sebesar 70 persen dari 24 menjadi 7 desa tertinggal. Percepatan pembangunan menjadi komitmen seluruh elemen pemangku kebijakan.

Tokoh Sumsel yang sejak 2014 berkomitmen memajukan Musi Rawas dari DPRD Provinsi Sumsel, Aslam Mahrom bersyukur semua ikhtiar memajukan masyarakat Musi Rawas secara bertahap membuahkan hasil. Rancangan program nasional dan provinisi untuk membangun infrastruktur mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Musi Rawas. “Pemerintah di semua tingkatan terus berusaha majukan Musi Rawas, Ikhtiar ini diharapkan dapat menjadikan Musi Rawas sebagai salah satu pusat perekonomian dan kemajuan di Sumsel pada tahun 2022. Selama ini kita di DPRD mendorong percepatan pembangunan di Musi Rawas dan akan terus berusaha agar masyarakat semakin maju dan sejahtera,” jelas Aslam Mahrom saat dimintai keterangan di Musi Rawas, Rabu (2/1/2019).

Calon Anggota Legislatif DPRD Provinsi Sumatera Selatan Dapil 8 tersebut menambahkan dalam beberapa bulan terakhir turun ke beberapa titik di Musi Rawas dampak pembangunan sangat dirasakan masyarakat dalam menunjang perekonomian mereka. “Saya berkomitmen penuh untuk menuntaskan persoalan-persoalan di Musi Rawas melalui DPRD Provinsi Sumsel seperti yang selama ini kami lakukakan,” pungkasnya.

Recent Posts

Menperin Tunjukkan Cinta Produk Dalam Negeri di World Expo Osaka 2025

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menunjukkan komitmennya dalam mencintai dan…

41 menit yang lalu

Tunjangan Profesi 227.147 Guru Bukan ASN Binaan Kemenag Naik Rp500Ribu

MONITOR, Jakarta - Tunjangan profesi bagi ratusan guru bukan ASN (Aparatur Sipil Negara) binaan Kementerian…

5 jam yang lalu

Sekjen Partai Gelora Yakin Suatu Saat Nanti akan Tercipta Perdamaian di Tanah Palestina

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik meyakini, bahwa tanah…

6 jam yang lalu

Tilawati Kukuhkan Standar Baru Guru Al-Qur’an Lewat LSP dan JAMHATI

MONITOR, Jakarta - Gerakan pendidikan Al-Qur’an di Indonesia memasuki babak baru. Melalui Silaturahim Tilawati Nasional…

11 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Soroti Tiga Dimensi Strategis Asta Protas Kementerian Agama

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meluncurkan delapan program prioritas bertajuk Asta Protas untuk periode 2024–2029.…

11 jam yang lalu

Aromatika Indofest 2025 Wangikan Industri Minyak Atsiri Hingga Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…

19 jam yang lalu