MEGAPOLITAN

PKS ‘Nyerah’ Ikuti Aturan Main Gerindra soal Wagub DKI

MONITOR, Jakarta – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akhirnya mau mengikuti aturan main yang telah disepakati bersama dengan partai Gerindra. Ini terkait perebutan kursi wakil gubernur (Wagub) DKI.

Aturan main tersebut mengenai adanya fit and propert test yang harus dilalui oleh calon wakil gubernur (cawagub), yang akan disodorkan PKS.

“Ya, kami sudah tidak lagi mempermasalahkan soal fit and propert test yang diajukan oleh Gerindra. Kami akan ikuti aturan main itu,” ungkap Ketua Fraksi PKS DPRD DKI, Abdurrahman Suhaimi, kepada MONITOR di Gedung DPRD Jakarta, Kamis (27/12).

Bahkan Suhaimi menyebut, PKS siap melakukan pertemuan kedua dengan Gerindra untuk membahas agenda lanjutan soal Wagub.

“Insya Allah, besok, Jumat (28/12) kami akan gelar pertemuan kedua dengan Gerindra. Untuk waktu dan tempatnya nanti kami kabarin,” ujar Suhaimi.

Tak hanya akan menggelar pertemuan kedua, Suhaimi pun mengatakan kalau PKS dalam waktu dekat akan menemui semua fraksi yang ada di DPRD.

“PKS pun sudah mengagendakan untuk melakukan pertemuan dengan semua fraksi di DPRD Jakarta,” terangnya.

Dikatakan Suhaimi, dari 9 Fraksi yang ada di DPRD Jakarta. Ada empat Fraksi yang akan lebih dahulu ditemui PKS, keempat Fraksi tersebut adalah, Fraksi Golkar, PPP, Hanura dan PDIP.

Seperti diberitakan sebelumnya, empat fraksi besar di DPRD Jakarta yakni PDIP, Golkar, Hanura dan Gerindra dalam acara diskusi yang digelar Forum Diskusi Jurnalis Jakarta di kawasan Cikini Jakarta Pusat, menolak dua cawagub yang akan disidorkan oleh PKS.

Dua cawagub yang dimaksud adalah mantan Walikota Bekasi, Ahmad Syaikhu, dan Sekretaris DPW PKS, Agung Yulianto. Empat fraksi ini menolak karena belum mengenal dua sosok cawagub tersebut.

Recent Posts

Menperin Tegaskan Reformasi TKDN Bukan karena Latah dan Tekanan

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan bahwa reformasi Tingkat Komponen Dalam Negeri…

7 jam yang lalu

Kisah Pasutri Penjual Sembako yang Belasan Tahun Menabung dan Akhirnya Naik Haji

MONITOR, Jakarta - Di sebuah rumah sederhana di batas Kota Sibolga, aroma minyak goreng dan…

9 jam yang lalu

Acara Delegasi PUIC ke-19, Puan Ajak Parlemen OKI Kolaborasi untuk Masa Depan Dunia yang Lebih Baik

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri jamuan makan malam yang digelar untuk…

10 jam yang lalu

DPR Dorong Pembukaan SP3 Kasus Sirkus OCI, Negara Tak Boleh Abai Saat Rakyatnya Mencari Keadilan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Gilang Dhielafararez meminta pemerintah melalui kementerian dan…

14 jam yang lalu

Puan Pastikan DPR Siap Jadi Tuan Rumah Peringatan ke-25 Uni Parlemen Negara OKI, Singgung Spirit KAA 1955

MONITOR, Jakarta - DPR RI akan menjadi tuan rumah Konferensi ke-19 Parliamentary Union of the…

15 jam yang lalu

Reses DPRD 2025, Siswanto Harap Ketua Lingkungan Proaktif Lihat Warganya

MONITOR, Jakarta - Masa reses sidang II tahun 2025 ini benar-benar dimanfaatkan Siswanto untuk memperjuangkan…

15 jam yang lalu