MONITOR, Jakarta – Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno mengatakan pihaknya akan menginstruksikan kader-kader dan para pengurus PAN di dekat lokasi bencana untuk membantu warga korban tsunami di Selat Sunda.
“PAN akan menginstruksikan para kader dan pengurus yang berada dekat dengan lokasi untuk membantu semaksimal mungkin meringankan beban warga,” demikian kata Eddy dalam laman Twitternya, Minggu (23/12) malam.
Diketahui, bencana tsunami yang terjadi di Banten dan Lampung Selatan ini agak berbeda dengan tsunami biasanya, yang dipicu oleh gempa.
Lebih jauh Eddy mengingatkan, agar masyarakat yang tinggal di sekitar pantai untuk terus waspada terhadap potensi bencana susulan.
“Ini tentu mengingatkan kita bahwa musibah bisa datang kapan saja khususnya bagi saudaraku yg tinggal di sekitar pantai. Dan untuk itu kita harus waspada,” imbuh Eddy.
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024…
MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…
MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…
MONITOR, Jakarta – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kementerian Imipas) menyerahkan bantuan untuk pengungsi erupsi Gunung Lewotobi di Lembata, Nusa Tenggara…
MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…