Foto kerusakan pemukiman pinggir pantai akibat Tsunami di Selat Sunda
MONITOR, Batam – Bencana tsunami yang menggulung sebagian pesisir Provinsi Banten serta Lampung pada Sabtu (22/12/2018) malam kemarin, mendatangkan duka bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia.
Salah satunya Mustofa Widjaja, Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Mustofa menyampaikan duka mendalamnya kepada para korban dan keluarga yang ditinggalkan. Kepada masyarakat setempat ia mengajak untuk menghadapi musibah tersebut dengan bersabar.
“Duka yang mendalam turut saya sampaikan kepada keluarga korban yang ditinggalkan. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah, dan keluarga diberi ketabahan. Kita perlu bersabar menghadapi cobaan ini, untuk menaikkan derajat kita dihadapan Sang Pencipta,” ungkapnya saat dihubungi, Senin (24/12/2018).
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan tsunami tersebut dipicu oleh aktivitas vulkanik Gunung Anak Krakatau yang kembali aktif.
Hingga kini Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan terdapat 222 orang meninggal, 843 mengalami luka-luka, 28 hilang, dan 556 rumah rusak tersapu gelombang tsunami.
MONITOR, Garut - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menjamin keberterimaan ekspor ikan Indonesia di pasar…
MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan Sertifikasi Dewan Hakim…
MONITOR, Jakarta - DPR RI kembali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana (Galapana) DPR dengan…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendukung rencana transfornasi Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menegaskan bahwa proses PK (Pengembalian Keuangan) Haji…