Categories: POLITIK

PPP Muktamar Jakarta Dukung Prabowo-Sandi, Politikus PAN: Sangat Wajar

MONITOR, Jakarta – Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Jawa Barat Raden Tedi Goerdali mengapresiasi langkah PPP hasil Muktamar Jakarta yang dinahkodai Humphrey Djemat untuk mendukung pasangan calon nomor urut 02 Prabowo-Sandi di Pilpres 2019 nanti.

“Selamat bergabung bersama kami para pejuang pembela umat dalam mempertahankan NKRI, membela ulama, pengemban amanah wilayah Indonesia yang kaya raya ini untuk kesejahteraan warganya,” kata Tedi dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Selasa (11/12).

Tedi yang selalu sigap mendampingi tokoh reformasi Amien Rais dalam berbagai aktivitasnya ini, mengaku telah melihat dan merasakan langsung bagaimana proses hukum di negara yang berdaulat ini. Menurutnya, segala sesuatu bisa dengan mudahnya dijadikan alat kekuasaan dalam memilah kawan dan lawannya.

“Saya merasakan langsung bagaimana Bapak (Amien Rais) akan diplintir, ditekan dan diming-iming oleh orang orang yang ingin mengatur bumi pertiwi ini seenak perutnya, hukum bisa dibidik kemana saja oleh penguasa,” ungkap dia.

Karena itu, Tedi pun menilai jika langkah Humphrey sangat wajar bila PPP Muktamar Jakarta yang mempunyai struktur organisasi yang mengakar dan lengkap serta telah menjalankan agenda organisasinya berdasar AD/ART partai kemudian dibenturkan sesamanya.

Atas kekecewaan pada rezim pemerintahan sekarang itulah yang kemudian membuat partai Islam tertua ini memberikan dukungannya pada pasangan 02.

“Saya ini kader militan PAN, sejak awal mendengar konflik PPP dapat mencium aroma campur tangan pemerintah dan kepentingan para pialang politik,” ucap dia.

Bahkan, Tedi sempat mengeluarkan guyonan ala anak milenial yang tengah viral di media sosial, soal ‘seberapa geregetnya sih loh’, yang dilontarkannya kepada salah seorang teman karibnya yang sekarang aktif di partai berlambang Ka’bah itu.

“Seberapa greget lu bro?, dengan serius dia menjawab, “Partai gue ngak punya SK Menkumham!”, trus trus …., presidennya gue ganti,” ujar pria yang akrab disapa Kang Tedi yang juga tercatat sebagai calon legislatif DPRD Prov untuk Sumedang, Majalengka, Subang ini pun tertawa.

Tidak hanya itu, Teri juga mengungkapkan, jika pada aksi 212 lalu, dikatakannya para petinggi PPP Muktamar Jakarta berikut simpatisannya turut serta.

“Pada aksi 212 ada Pak Ibnu Hadjardewantara, Ketua DPP Muktamar Jakarta juga datang. Dalam kesempatan itu, Pak Ibnu mengajak para kader dan simpatisan PPP untuk menitipkan amanahnya pada Paslon 02, demi mewujudkan Indonesia Adil dan Makmur,” tandas Tedi.

Recent Posts

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

1 jam yang lalu

Sekjen Kemenag: Izin Prodi S3 UIN Pekalongan Segera Terbit

MONITOR, Jakarta - Sekjen Kementerian Agama M Ali Ramdhani berbagi kabar gembira bagi keluarga besar…

3 jam yang lalu

Karantina Lampung Tahan Ratusan Kilogram Daging Celeng

MONITOR, Lampung Selatan – Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan (Karantina) Lampung menahan ratusan kilogram…

3 jam yang lalu

Digelar Serentak, 28 Ribu Jemaah Ikuti Launching Senam Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Launching Senam Haji Indonesia. Kegiatan yang dipusatkan di…

4 jam yang lalu

Gelar Pesta Prestasi 2024, Kemenpora Berikan Penghargaan Bagi Kreativitas dan Prestasi Anak Muda Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) kembali menyelenggarakan Pesta Prestasi…

6 jam yang lalu

Badan Kerohanian Kristen/Katolik Jasa Marga Rayakan Ibadah Paskah 2024 dengan Berbagi Kasih Sosial ke Panti Asuhan

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk, melalui Badan Kerohanian Kristen/Katolik (BKK) Jasa Marga,…

6 jam yang lalu