MEGAPOLITAN

Istri Sandiaga Uno Ajak Emak-emak Peduli Kaum Difabel

MONITOR, Jakarta – Memperingati Hari Disabilitas yang jatuh 3 Desember 2018, Istri calon wakil presiden nomor urut 02, Nur Asia Uno, mengajak emak-emak agar lebih peduli dengan para penyandang disabilitas.

Nur Asia Uno secara resmi luncurkan Gerakan Emak Mendukung Pemberdayaan Penyandang Disabilitas, di Sekretarian Nasional (Seknas) Prabowo-Sandi, Jalan Hoscokroaminoto, Mentang, Jakarta Pusat, Senin (3/12) kemarin.

Nur Asia Uno mengungkapkan, hari ini seluruh masyarakat di dunia bersama-sama memperingati hari disabilitas. ke depan, perhatian saudara-saudara disabilitas harus lebih diperhatikan.

“Penyediaan transportasi umum yang mudah diakses, peluasan lapangan kerja, menjadikan kota-kota di Indonesia lebih ramah untuk teman-teman sekalian,” kata Nur Asia.

Menurut Nur Asia, sahabat-sahabat disabilitas merupakan aset sumber daya manusia. Sebab, mereka adalah orang-orang yang memiliki penuh semangat dan harus diberikan kesempatan seluasnya. Karena itu, pentingnya peran emak-emak dalam membangun kesadaran serta kepedulian pada karya pemberdayaan penyandang disabilitas.

“Saya mengajak, mari bantu saudara kita dengan membeli produk karya teman disabilitas. Hasil keuntungannya, disumbangkan kembali sebagai modal tambahan agar bisa terus berkarya,” ungkap istri Cawapres Sandiaga Uno itu.

Emak Nur panggilan akrabnya menegaskan, bahwa patut diketahui banyak karya yang telah dihasilkan oleh teman-teman penyandang disabilitas. Potensi mereka, harus terus ditanam dan diapresiasi. Baik bidang seni, olah raga, kuliner, kewirausahaan, dan lainnya.

“Yuk, andil dalam gerakan Emak Mendukung Karya Penyandang Disabilitas pada hari disabilitas 3 Desember 2018,” tegas dia.

Di tempat yang sama, Ketua Gerakan Penyandang Disabilitas Eka Setiawan mengungkapkan, dirinya tak bisa membayangkan emak-emak yang hadir begitu peduli dengan penyandang Disabilitas.

“Emak-emak ini, sangat perhatian karena memperhatikan karya-karya kaum disabilitas. Saya Do’a kan Emak Nur, menjadi wakil ibu negara nanti,” kata Eka.

Recent Posts

Puan Ungkap Fraksi di DPR Masih Kaji Putusan MK Terkait Pemisahan Pemilu

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyatakan fraksi-fraksi di DPR masih mengkaji soal…

7 jam yang lalu

Direktur Rumah Sakit RI Tewas Akibat Serangan Israel, Komisi I DPR: Kejahatan Luar Biasa!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Sukamta mengecam keras serangan udara Israel…

11 jam yang lalu

Sikap Kritis Legislator Perempuan soal Tragedi 1998 Perkuat Narasi Pembelaan Terhadap Korban Kekerasan Seksual

MONITOR, Jakarta - Kritik yang disampaikan sejumlah anggota DPR, terutama legislator perempuan, terhadap pernyataan Menteri…

12 jam yang lalu

Soroti Kasus Megakorupsi Proyek Fiktif Telkom Rp 431 M, DPR: Perampokan Terang-terangan!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam menyoroti soal skandal korupsi proyek…

13 jam yang lalu

Puan Pimpin Rapat Paripurna DPR Persetujuan Uji Kelayakan Calon Deputi Gubernur BI

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani memimpin Rapat Paripurna ke-22 Masa Persidangan IV…

13 jam yang lalu

BP Haji Kawal Komitmen Bersama Arab Saudi termasuk Wacana Kampung Haji

MONITOR, Jeddah - Pertemuan bilateral antara Pemerintah Republik Indonesia dan Kerajaan Arab Saudi yang digelar…

13 jam yang lalu