MEGAPOLITAN

DPRD Minta Pemprov DKI Tak Hanya Berani Tebang Reklame Bodong

MONITOR, Jakarta – Kritikan keras dilontarkan para wakil rakyat Jakarta terkait pembongkaran sejumlah papan reklame di Ibu Kota yang dinilai bodong alias tak punya izin.

Menurut politisi Kebon Sirih, Pemprov DKI Jangan hanya berani menebang bilboard atau papan reklame yang tak berizin, pemprov pun harus berani menebang tiang tower ilegal yang berdiri dilahan milik Pemprov DKI.

“Pemprov berani gak tebang tower-tower ilegal. Sampai sekarang keberadaan tower mikrosel ilegal didiamkan saja tuh,” ujar Wakil Ketua DPRD Jakarta, M Taufik, kepada MONITOR di Gedung DPRD Jakarta.

Dijelaskan Taufik dari data yang dimilikinya ada sekitar ribuan tiang tower mikrosel yang ditanam di lahan milik Pemprov DKI yang tidak membayar sewa dan tetap dibiarkan begitu saja.

“Keberadaan tower ilegal itu bukan hanya wajib ditebang, Pemprov pun harus berani melaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Polisi dan Kejaksaan. Karena saya meyakini ada kerugian negara dari keberadaan tower mikrosel ini,” tukasnya.

Taufik pun menduga, terkait keberadaan tower mikrosel ini ada permainan antara oknum dinas dan juga perusahaan pemilik tower.

“Hal ini karena tak kunjung ada pembongkaran tower, padahal rekomendasi dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), yang menyatakan telah ada pelanggaran dan meminta Satpol PP menindak 5.000 tower, sudah diterbitkan sejak beberapa bulan lalu,” pungkasnya.

Recent Posts

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

1 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

2 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

5 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

5 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

7 jam yang lalu

Sekjen Kemenag: Izin Prodi S3 UIN Pekalongan Segera Terbit

MONITOR, Jakarta - Sekjen Kementerian Agama M Ali Ramdhani berbagi kabar gembira bagi keluarga besar…

9 jam yang lalu