SUMATERA

Hari Pahlawan, Hinca Panjaitan Dorong Rakyat Sumut Jadi Pahlawan untuk Daerah

MONITOR, Jakarta – Hinca Panjaitan, Calon Anggota DPR RI 2019-2024 daerah pemilihan Sumatera Utara (Sumut) III turut memberikan apresiasi kepada pemerintah atas dianugerahkannya gelar pahlawan nasional yang resmi diberikan Kamis (8/11/2018) siang kemarin.

“Langkah ini harus kita apresiasi. Ini bukti bahwa pemerintah bekerja meningkatkan jumlah pahlawan perjuangan Republik Indonesia. Negara seluas ini pasti menyimpan banyak orang berjasa di daerah-daerah,” ujarnya saat dihubungi wartawan, Jumat (9/11/2018).

Sekjen DPP Partai Demokrat ini menganggap penyematan gelar pahlawan adalah pemicu bagi generasi yang hidup saat ini untuk berjasa kepada masyarakat sekitar ia hidup.

“Tidak mudah menjadi pahlawan. Mereka mengorbankan segalanya, termasuk hidup nyaman. Namun mereka memilih memperjuangkan nasib orang banyak. Ini mendorong kita untuk berbakti kepada masyarakat,” imbuhnya.

Karena itu dalam memperingati hari pahlawan tahun ini, Hinca mendorong masyarakat Sumut berjuang untuk daerah. Sebab daerah adalah fondasi utuh-tidaknya Republik Indonesia. Pahlawan di masa lalu juga berjuang untuk daerah tempat ia hidup.

“Kalau kita cermati, banyak pahlawan sebenarnya berjuang untuk kedaulatan daerahnya. Sisingamangaraja, Tuanku Imam Bonjol, Cut Nyak Dien, bahkan Pangeran Diponegoro, masing-masing mempertahankan daerahnya dari rongrongan bangsa asing,” pungkas mantan Plt. Ketua Umum PSSI tersebut.

Jelang peringatan hari pahlawan, Presiden Jokowi resmi memberikan gelar pahlawan nasional baru kepada enam tokoh Republik Indonesia dari berbagai wilayah di tanah air pada Kamis kemarin di Istana Negara, Jakarta, dan diterima para ahli waris.

Masing-masing tokoh adalah Abdurrahman Baswedan dari Yogyakarta, Pangeran Muhammad Noor dari Kalimantan Selatan, Agung Hajjah Andi Deppu dari Sulawesi Barat, Depati Amir dari Bangka Belitung, Kasman Singodimedjo dari Jawa Tengah, serta KH Syam’un asal Banten.

Recent Posts

Menag di Al-Azhar Kairo: Merusak Lingkungan Menyimpang dari Tujuan Ibadah

MONITOR, Kairo - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa persoalan lingkungan hidup tidak dapat dipisahkan…

35 menit yang lalu

Alissa Wahid Tekankan Petugas Haji Layani Jemaah Lansia dan Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menjalankan ibadah haji bukan sekadar perjalanan fisik menuju Tanah Suci, melainkan puncak…

2 jam yang lalu

Itjen Kemenag Kawal Ketat Pembangunan 271 KUA Lewat Dana SBSN 2026

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Agama terus memperkuat pengawasan pembangunan Kantor Urusan Agama (KUA)…

5 jam yang lalu

DPR Minta UMKM Digendong Jadi Pelaksana Utama Program BGN

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Yoyok Riyo Sudibyo, menegaskan perlunya kehadiran dan…

10 jam yang lalu

Dugaan Kebocoran Data Instagram, DPR: Tak Cukup Hanya Klarifikasi!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Okta Kumala Dewi mendorong pemerintah melakukan investigasi…

13 jam yang lalu

Dirut Jasa Marga: Lebih Dari 1,2 Juta Kendaraan Masuk dan Keluar Wilayah Jabotabek Selama Libur Isra Mikraj 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan PT Jasa Marga (Persero)…

15 jam yang lalu