JATENG-YOGYAKARTA

Tiap Hari Satgas TMMD Dibantu Warga Bergelut Dengan Pekerjaan Agar Selesai Tepat Waktu

MONITOR, Sleman – Waktu pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103  Kodim 0732 Sleman di Desa Balecatur, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, sudah berjalan dua pekan.Anggota Satgas TMMD bersama masyarakat terus bekerja keras untuk menuntaskan semua pekerjaan fisik yang belum selesai.

“Kami berharap semua kegiatan fisik program TMMD dapat selesai sesuai jadwal, sehingga program TNI Manunggal Membangun Desa dapat segera selesai dan dinikmati langsung oleh warga Desa Balecatur” kata Dandim 0732/Sleman Letkol Inf Diantoro S.IP selaku Dansatgas TMMD 103, Minggu (28/10/2018).

Di setiap harinya, anggota Satgas TMMD dengan dibantu warga setempat terus bergelut dengan material  dan suara mesin molen serta berpacu dengan waktu. Satu di antara target mereka adalah talud jalan.

Bapak Bulana sukardi Kepala Dusun temuwuh Desa Balecatur sangat terharu dengan apa yang sudah dilakukan para prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD.

“Mereka tidak pernah mengenal hari libur. Setiap hari terus bekerja demi mewujudkan impian para warga yang berharap memiliki infrastruktur bagus . Sebagai rakyat kecil, kami hanya bisa mendoakan agar kebaikan bapak-bapak TNI dibalas oleh Allah Swt,” katanya

Recent Posts

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

5 menit yang lalu

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

MONITOR, Jakarta – Industri energi di Indonesia saat ini tengah berhadapan dengan trilema energi, yakni…

2 jam yang lalu

Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan dan Minuman di 3.000 Desa Wisata

MONITOR, Jakarta - Pemerintah mengakselerasi sertifikasi halal bagi produk makanan dan minuman di destinasi wisata.…

2 jam yang lalu

Merintis Destinasi Pariwisata Berkelanjutan, Dua Pengusaha Berkolaborasi

MONITOR, Jakarta – Visi pengembangan pariwisata berkelanjutan yang mengangkat nilai-nilai lokal Indonesia menjadi perhatian besar…

6 jam yang lalu

Berangkatkan Mahasiswa ke Tiga Negara, UIN Jember Rilis Overseas Student Mobility Program

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

7 jam yang lalu

Pasukan TNI Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Alexsander Parapak Korban Penembakan OPM

MONITOR, Timika - Pasca Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI Polri merebut Distrik Homeyo, Kabupaten Intan…

7 jam yang lalu