JATENG-YOGYAKARTA

Anggota Putri Dari Kelompok Pramuka Tampak Ikut Bantu Di Kegiatan TMMD

MONITOR, Sleman- Satgas TMMD Kodim Sleman mengerahkan segala daya dan upaya di lokasi TMMD Reguler Ke-103 Dusun Temuwuh Kidul Rt.03 Rw.31, Desa Balecatur, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman.

Slogan “Bersama Rakyat TNI Hebat dan Kuat” terbukti di salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke 103.Di lokasi pembangunan talud jalan, slogan tersebut dibuktikan setiap harinya dengan pengerahan warga sebanyak puluhan orang. Minggu (21/10/18).

Warga sasaran TMMD, baik itu tua-muda laki-laki maupun perempuan dan bahkan anak-anak, ikut terjun membantu Satgas TMMD dalam bergotong royong secara estafet menyalurkan batu maupun material lainnya.

Ini adalah upaya hemat tenaga yang diajarkan Satgas TNI kepada warga, juga untuk mempercepat pekerjaan pembangunan talud jalan yang hari ini memasuki hari ke-7 pelaksanaan TMMD 30 hari.

Masyarakat tersebut juga dikenalkan dengan kerja bersama istirahatpun bersama, hal ini untuk mempererat tali persaudaraan yang selama ini TNI lakukan dalam setiap penugasannya.Hal ini juga merupakan bukti kekeluargaan antara Satgas TMMD dengan warga setempat.

Jiwa legowo ditunjukkan warga dengan meninggalkan aktifitas kesehariannya demi membangun desa bersama TNI.“Hal ini yang perlu kita contoh, Jangan selalu menuntut hakmu saja, tapi lakukan kewajibanmu kepada ibu pertiwi,” ungkap Praka Nanang Satgas TMMD dari Yonif 403/WP Kompi A.

Pasiter Kodim 0732/Sleman yang juga selaku Koordinator Satgas TMMD Kodim Sleman, Kapten Inf Nugroho.AT terlihat memimpin langsung prosesi dan pengerahan warga yang membantu Satgas dalam pembangunan talud jalan sepanjang 1,000 meter.

Recent Posts

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

2 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

2 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

5 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

6 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

8 jam yang lalu

Sekjen Kemenag: Izin Prodi S3 UIN Pekalongan Segera Terbit

MONITOR, Jakarta - Sekjen Kementerian Agama M Ali Ramdhani berbagi kabar gembira bagi keluarga besar…

9 jam yang lalu