JABAR-BANTEN

Ulama Serang Utara dukung Jokowi-Ma’ruf teruskan pembangunan

MONITOR, Serang, Banten – Ulama Serang Utara mendeklaraikan diri untuk mendukung pasangan capres-cawapres Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019 mendatang. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya memenangkan pasangan tersebut. Ketua Ulama Serang Utara, KH. Juned mengatakan, dukungan tersebut sebagai rasa tanggung jawabnya untuk memenangkan Jokowi – Ma’ruf sebagai perwakilan ulama di Indonesia. “Sejarah baru orang Banten ditunjuk menjadi cawapres. Ada wakil presiden dari Banten nanti,” ungkapnya saat deklarasi di Desa Jati, Kecamatan Binuang, Sabtu (20/10/2018).

Kiyai Juned menilai, pasangan tersebut sudah memenuhi kiriteria nasionalis dan religius yang merupakan dasar utama membangun negara lebih baik. “Selama ini, kiyai hanya mengurus santri dan tidak boleh berpolitik. Sekarang kita ubah bahwa politik yang kita gunakan adalah politik ala kiyai. Yaitu amah ma’ruf nahi mungkar melalui kekuatan struktural. Pak Kiyai Ma’ruf kami yakini mampu melakukan itu. Beliaulah yang keras melawan penista agama bahkan bersaksi di pengadilan dan Ahok akhirnya dipenjara. Jelas beliau sudah teruji pembelaannya terhadap Islam,” tuturnya.

Ulama Serang Utara juga akan bergerak memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf di desa-desa. Mereka akan mengajak para guru ngaji dan ustadz di kampung untuk meyakinkan rakyat. Kiyai Juned menyatakan, Jokowi sudah bekerja dengan baik dan dirasakan secara langsung. “ orang kecil yang punya tanah sepetak dibuatkan sertifikat gratis, itu jelas bukti keberpihakan pada kaum kecil,” pungkasnya.

Sementara itu sekretaris pelaksana relawan Bersatu Menangkan Jokowi-Ma’ruf Provinsi Banten, Dede Kodrat menyampaikan pihaknya telah berkoordinasi dengan Ulama Serang Utara tersebut dan akan bahu membahu memenangkan pasangan nomor urut 01. “Kita akan galang semua potensi dan kekuatan di Banten. Semua itu agar pembangunan bisa diteruskan. Yang sudah baik harus diteruskan,” ujarnya.

Recent Posts

Kunjungi NTB, Menhaj: Loyalitas Kita Hanya untuk Negara dan Jemaah

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, melakukan kunjungan supervisi…

1 jam yang lalu

Isra Mi’raj Momentum Memperkuat Iman dan Amal Sosial

MONITOR - Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah menjadi ruang refleksi penting bagi…

2 jam yang lalu

Menteri Imipas: Kedaulatan Pangan Harus Dibarengi Masyarakat Sehat

MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, memimpin langsung pelaksanaan layanan pemeriksaan…

4 jam yang lalu

Dorong Revolusi Digital, PMB PTKIN 2026 Bekali Guru BK Teknologi AI

MONITOR, Tulungagung - Era baru dunia pendidikan Islam di Indonesia resmi dimulai. Kementerian Agama (Kemenag)…

4 jam yang lalu

Podcast KPU Kab Cirebon, Prof Rokhmin: Kebijakan Publik Harus Dilandasi Integritas Pemimpin

MONITOR - Kebijakan publik, termasuk di sektor pangan, harus dilandasi oleh integritas dan akhlak kepemimpinan.…

5 jam yang lalu

Pasha Ungu Apresiasi Langkah Kemenag Perkuat Ekoteologi Jaga Alam

MONITOR, Jakarta - Ekoteologi yang dikampanyekan Kementerian Agama sebagai upaya membangkitkan semangat keagamaan dalam menjaga…

7 jam yang lalu