BERITA

Kampanye di Pesantren Dilarang, Tim Jokowi Merasa Dirugikan

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin, Abdul Kadir Karding menyebut pesantren tak bisa disamakan dengan lembaga pendidikan. Oleh karena itu, pihaknya sebetulnya tidak setuju dengan larangan berkampanye di pesantren.

Karding menyebut kubu Jokowi merasa dirugikan dengan larangan berkampanye di pesantren. Namun demikian, dia memastikan Ma’ruf tidak berkampanye saat melakukan lawatan ke pesantren.

“Ini yang akan korslet dan harus kita diskusikan bagaimana ke depan. Tapi kami, Kiai Ma’ruf Amin tak berkampanye di sana. Dan silakan Bawaslu melakukan pengawasan, kita terbuka kok. Kami ikut aturan walaupun kami merasa dirugikan. Mestinya boleh, yang nggak boleh anak-anak,” kata Karding di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin 15 Oktober 2018.

Menurutnya, pesantren tidak bisa disamakan dengan lembaga pendidikan umum. Sebab, santri yang ada di pesantren ada dua jenis. Ada santri yang tinggal bertahun-tahun (di pesantren) dan ada yang memang tidak tinggal di situ.

“Rata-rata pesantren di Indonesia itu bermukim dari masuk sampai lulus, rumah mereka di situ. Bayangkan kalau mereka tidak mendapatkan informasi politik,” imbuhnya.

Ma’ruf memang sudah beberapa kali melakukan lawatan ke pesantren. Terbaru, Ma’ruf berkunjung ke Ponpes Sunan Pandanaran di Ngaglik, Sleman hari ini. Ma’ruf menegaskan kunjungan itu bukan untuk kampanye. Dia mengklaim hanya meminta doa restu selaku cawapres Jokowi.

“Saya memohon doa restunya. Karena saya dipilih Pak Jokowi menjadi cawapres,” kata Ma’ruf sembari buru-buru menambahkan, di Ponpes Sunan Pandanaran di Ngaglik, Sleman. “Saya tidak kampanye. Tetapi saya hanya minta doa restu,” pungkasnya.

Recent Posts

Tanggapi Usulan KPU dan Bawaslu Jadi Ad Hoc, DPR: Evaluasi Harus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Zulfikar Arse Sadikin menanggapi adanya usulan…

2 jam yang lalu

Gelar Rakor di Jeddah, Menag: Persiapkan Pelaksanaan Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Menag Nasaruddin Umar hari ini, Minggu (24/11/2024), menggelar Rapat Koordinasi di Kantor…

4 jam yang lalu

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

12 jam yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

15 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

18 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

20 jam yang lalu