POLITIK

Ngopi Bareng Kiai Ma’ruf di Mina, Ini Harapan Fadli Zon

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon bertemu dengan KH Ma’ruf Amin saat berada di Tanah Suci, Mekkah. Fadli mengungkapkan dirinya dan Ma’ruf berada di satu tenda dan berbincang hingga subuh.

“Ya ketemu saja (dengan Ma’ruf), kebetulan pas lagi di Mina satu tenda. Ngopi bareng saja,” kata Fadli kepada wartawan, Kamis (23/8).

Pertemuan tersebut, dikatakan oleh Fadli, berlangsung hanya semalam. Itu pun sembari menunggu waktu untuk lempar jumrah.

“(Pertemuannya hanya) tadi malam saja sampai subuh. Karena sambil menunggu mau melempar jumrah yang terakhir kan. Kemudian ya ngobrol saja,” ungkapnya.

Dalam pertemuan itu, baik Fadli maupun Ma’ruf sama-sama berharap agar suasana damai pada saat kontestasi pilpres tetap terjaga.

“Ya sama-sama tahu lah. Beliau juga sangat tahu saya dukung Prabowo-Sandi kan. Tapi kan kita ingin suasana pilpres suasana damai, suasana yang aman. Ya ini namanya pesta demokrasi kan harus penuh dengan kegembiraan lah gitu,” ujar Wakil Ketua DPR RI tersebut.

Ia pun menegaskan bahwa hubungannya dengan Ma’ruf selalu dalam keadaan baik. Ia juga mengungkapkan, dirinya tetap menghormati Mar’ruf Amin.

“Saya baik-baik saja (hubungannya) sama Pak Ma’ruf. Ki Ma’ruf ya kita hormati sih,” tutupnya.

Recent Posts

Kekekerasan di Sekolah Kedinasan Kembali Terjadi, Puskapdik Desak Reformasi Total Tata Kelola

MONITOR, Jakarta - Kekerasan di sekolah kedinasan kembali muncul hingga mengakibatkan korban meninggal dunia. Kekerasan…

1 jam yang lalu

Lestari Moerdijat: Gerakan Hidup Sehat Harus Dilakukan demi Masa Depan

MONITOR, Jakarta - Kebiasaan menerapkan pola hidup sehat harus menjadi kesadaran masyarakat dan gerakan bersama…

1 jam yang lalu

Tak Kenal Libur, Kementan Percepat Tanam dan Gerdal Wereng di Kulonprogo

MONITOR, Kulonprogo - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi melakukan kunjungan kerja ke…

2 jam yang lalu

Gelar Bimtek Perdana, KUH dan Masyariq Bahas Mitigasi Masalah Haji

MONITOR, Jakarta - Kantor Urusan Haji (KUH) pada Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah…

2 jam yang lalu

Kunjungan Kerja Reses Komisi III, Adde Rosi Berharap Pengguna Narkoba Dapatkan Restorative Justice

MONITOR, Jakarta - Tingginya kasus penyalahgunaan narkotika mendapatkan perhatian serius dari Anggota Komisi III DPR…

4 jam yang lalu

1.325 Peserta Mendaftar Pelatihan Instruktur Nasional Moderasi Beragama

MONITOR, Jakarta - Penguatan moderasi beragama memasuki tahap perluasan sasaran ke kementerian/lembaga dan ormas keagamaan.…

5 jam yang lalu