MEGAPOLITAN

PKS Dorong Kadernya Duduki Kursi Wagub DKI

MONITOR, Jakarta – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tak menampik jika saat ini sedang menyiapkan kader terbaiknya untuk menempati posisi Wakil Gubernur Jakarta. Dimana posisi tersebut sudah ditinggal oleh Sandiaga Uno lantaran maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto.

Anggota Fraksi PKS DPRD Jakarta, Ahmad Yani, mengatakan DPP PKS dan DPW PKS Jakarta sedang menggodok para kader terbaik PKS untuk didorong menggantikan Sandiaga Uno.

“Pokoknya banyak kader terbaik PKS yang sedang digodok untuk menempati posisi wagub DKI,” tandas Yani melalui keterangan tertulisnya kepada MONITOR, Senin, (13/8).

Sayangnya, anggota komisi A DPRD ini memilih irit bicara ketika ditanya siapa saja kader terbaik PKS yang sedang digodok namanya tersebut.

“Yang jelas banyak nama yang masuk untuk diseleksi dan dipilih,” tukasnya.

Lantas apakah posisi wagub ini memang menjadi “jatah” PKS sebagai posisi tawar koalisi capres-cawapres?

“Harapannya PKS bisa diberikan kesempatan oleh Partai Gerindra untuk mengisi posisi Wagub DKI,” pungkasnya.

Seperti diketahui, sejak Sandiaga Uno melayangkan surat pengunduran diri sebagai Wagub, posisi orang kedua di Jakarta ini banyak diincar.

Bahkan beredar kabar, PKS sebagai partai yang punyak hak untuk mendapatkan kursi wagub ini bakal mendorong dua kader terbaiknya yakni Anggota DPR RI Mardani Ali Sera dan mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ahmad Heriyawan.

Recent Posts

UIN Sumatra Utara Raih Peringkat 1 Nasional Kinerja Riset Versi SINTA

MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara mencatatkan prestasi akademik tingkat nasional setelah…

1 jam yang lalu

ASDP Tutup Layanan Nataru, Penumpang Tumbuh dan Kepuasan Publik Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) resmi menutup penyelenggaraan Angkutan Natal dan Tahun…

6 jam yang lalu

DPR: KUHP dan KUHAP Baru Jamin Aktivis Tak Bisa Asal Dipenjara

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman menjelaskan reformasi hukum pidana dengan terbitnya…

9 jam yang lalu

Haji 2026, Pemerintah Perkuat Petugas dan Layanan Ramah Perempuan

MONITOR, Jakarta - Pemerintah menegaskan komitmennya menghadirkan layanan haji yang ramah perempuan melalui penguatan kualitas…

11 jam yang lalu

Tinjau IKN, Menag Harap Rumah Ibadah di IKN Jadi Simbol Kerukunan Beragama

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meninjau progres pembangunan fasilitas rumah ibadah di Ibu…

12 jam yang lalu

Eks Menag Yaqut Tersangka, DPR: Kerja Pansus Tidak Sia-sia

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI sekaligus Ketua Panja Haji 2025, Abdul…

14 jam yang lalu