Selasa, 23 April, 2024

Monumen “Selamat Datang” Bundaran HI Dipercantik Jelang Asian Games

MONITOR, Jakarta – Pagelaran Akbar Asian Games dan Asian Para Games 2018 tinggal menghitung hari. Sejumlah persiapan tengah dilakukan Pemprov DKI Jakarta untuk menyambut para tamu-tamu negara Asian.

Salah satu upaya yang dilakukan Pemprov DKI adalah mempercantik Monumen Selamat Datang di Bundaran HI. Tadi malam, Selasa (7/8), Gubernur Anies Baswedan ikut memantau dan menyisir lokasi tempat pembersihan patung.

“Alhamdulillah, selesai sudah proses pembersihan Monumen Selamat Datang di Bundaran HI,” ujar Anies lega.

Gubernur DKI Anies Baswedan ikut meninjau lokasi pembersihan area monumen “Selamat Datang” di Bundaran HI

“Monumen Selamat Datang hari ini Insya Allah siap kembali menyambut tamu-tamu negara pada Asian Games 2018 dan Asian Para Games 2018,” tambah Anies.

- Advertisement -

Mantan Mendikbud RI itu memastikan para petugas bekerja dengan baik. Di lokasi, Anies dengan hangat menyapa petugas dan memastikan kesiapan mereka.

Selain itu, ia ikut memantau proses pembersihan, mulai dari pencahayaan patung yang diperbaiki, kolam air mancur diisi kembali, dan penggantian planter box di sekelilingnya sehingga lebih berwarna.

Sekadar informasi, monumen ini dahulu dibangun untuk menyambut tamu-tamu kenegaraan yang datang pada Asian Games IV (1962). Patung perunggu Selamat Datang digagas oleh Presiden Soekarno, dirancang awalnya oleh Henk Ngantung, wagub DKI pada waktu itu dan dikerjakan oleh pematung Edhi Sunarso pada 1961.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER