BERITA

Lombok Kembali Diguncang Gempa

MONITOR, Lombok – Lombok Kembali dilanda gempa bumi. Kali ini, gempa berkekuatan 3,3 Skala Richter mengguncang kabupaten Lombok Tengah sekitar pukul 04.36 WITA.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di 16 kilometer tenggara Kabupaten Lombok Tengah, dengan kedalaman 11 kilometer.

Agus Riyanto selaku Kepala Stasiun Geofisika Mataram mengatakan, berdasarkan lokasi episenter, kedalaman hiposenter dan mekanisme sumbernya, gempa bumi yang berpusat di koordinat 8,84 derajat Lintang Selatan dan 118,31 derajat Bujur Timur itu merupakan jenis gempa dangkal akibat aktivitas Sesar Naik Flores.

“Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan gempa bumi tersebut dibangkitkan oleh deformasi batuan dengan mekanisme pergerakan naik,” ujar Agus, sebagaimana diwartakan Antara, Rabu (1/8).

Agus menambahkan, guncangan gempa cukup terasa oleh masyarakat di Kecamatan Bayan di Kabupaten Lombok Utara, dan Kecamatan Belanting di Kabupaten Lombok Timur dengan skala intensitas I Skala Intensitas Gempa (SIG) BMKG, atau II Modified Mercalli Intensity (MMI).

“Kami mengimbau warga tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” imbuh Agus.

Recent Posts

Buntut Napi Dugem di Pekanbaru, DPR Akan Benahi Sistem Lapas Bersama Kementerian Imipas

MONITOR, Jakarta - Berulangnya pemberitaan keriuhan akibat perilaku tidak patut warga binaan di lembaga pemasyarakatan…

31 menit yang lalu

Fahri Hamzah Paparkan Desain Kebijakan Perumahan Indonesia pada Sidang OECD 2025 di Paris

MONITOR, Jakarta - Sebagai tahapan menuju keanggotaan Indonesia pada OECD (Organization for Economic Co-operation and…

1 jam yang lalu

Ratusan Siswa di Bali Tak Bisa Baca Tapi Lancar Bermedsos, Puan: Perlu Perhatian Serius

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam terhadap temuan adanya ratusan…

2 jam yang lalu

DPR Buka Masa Sidang, Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump

MONITOR, Jakarta - DPR RI hari ini membuka Masa Persidangan III Tahun Sidang 2024-2025 setelah…

3 jam yang lalu

Kisah Dokter Cantik Alumni MAN Asahan Berhasil Raih Gelar Impian

MONITOR, Jakarta - Perjalanan meraih impian sering kali melewati banyak rintangan dan berhasil mewujudkannya adalah…

3 jam yang lalu

Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro

MONITOR, Jakarta - Jakarta Pertamina Enduro (JPE) resmi merekrut salah satu opposite terbaik dunia, Jordan Thompson.…

3 jam yang lalu