Politikus Hanura Inas Nasrullah Zubir (dok: jitunews)
MONITOR, Jakarta – Sikap Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang enggan berkoalisi dengan kubu Jokowi terus dihujani kritik. Pasalnya SBY sempat meragukan soliditas koalisi partai pendukung Jokowi.
Politikus Hanura Inas Nasrullah Zubir pun angkat bicara. Ia justru menilai Presiden ke-6 RI itu telah putus asa terlebih dahulu.
“Kata soliditas tidak ada dalam kamus SBY karena dia tidak membangun itu ketika berkuasa,” kata Inas, di Jakarta, Jumat (28/7).
Karena itu, sambung ketua DPP Hanura itu, wajar ketika SBY diselimuti perasaan hopeless dengan kondisi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sehingga, ia hanya bisa mengomentari asal-asalan tentang koalisi Jokowi.
“Koalisi pak Jokowi (dalam kondisi) mantap terkendali, tanpa keraguan. Jadi jangan terlalu jauh campuri urusan koalisi Jokowi, jangan dulu menilai orang lain sebelum mampu menilai kemampuan anak sendiri (AHY),” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Pengamat hubungan internasional Universitas Indonesia (UI), Shofwan Al Banna Choiruzzad mengapresiasi peran…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin turut menanggapi putusan Mahkamah Konstitusi…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Netty Prasetiyani Aher meminta Badan Gizi Nasional…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat arah industrialisasi di sektor farmasi dan kosmetik untuk…
MONITOR, Jakarta - Gelaran Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) 2025 resmi ditutup oleh Menteri Agama RI,…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan berpandangan langkah tegas dan menyeluruh…