POLITIK

Efek Pilpres 2014, SBY Akui Hubungan dengan Megawati Belum Pulih

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya mengungkap penghambat partainya ketika ingin bergabung dengan partai mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi).

 

Adalah Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri yang dituding sebagai kendalan sehingga Demokrat mengurungkan niatnya mendukung Jokowi.

 

Hal itu diungkapkan SBY usai bertemu Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/7) malam. SBY mengaku, hubungannya dengan Megawati belum sepenuhi pulih. “Hubungan saya dengan Ibu Megawati belum pulih. Itulah hambatannya,” kata mantan Presiden RI itu.

 

Saat bertemu Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, Selasa (24/7) malam, SBY mengaku partainya sulit berada di barisan pendukung Jokowi. Ada hambatan dan rintangan yang membuat Demokrat memilih bergabung berkoalisi dengan Gerindra.

 

SBY mengakui, sempat berkomunikasi dengan Presiden Jokowi terkait Demokrat akan merapat ke gerbong pendukung petahana. Namun merapatnya Demokrat, kata SBY, juga atas permintaan Jokowi. Pria asal Pacitan, Jawa Timur itu mengaku berkali-kali mendapat tawaran dari Jokowi, agar Demokrat ikut bergabung dalam koalisinya.

 

Selain hubungannya dengan Megawati masih buruk, SBY juga tidak yakin partai-partai koalisi pendukung Jokowi akan menerima Demokrat.

 

“Pak Jokowi sebenarnya berharap Demokrat berada di dalam (pemerintahan). Tapi juga sadar ada hambatan dan rintangan. Tidak perlu saya jelaskan secara detail,” pungkas SBY.

Recent Posts

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

3 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

5 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

7 jam yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

8 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

11 jam yang lalu

DPR Soroti TNI Diduga Intimidasi Acara Mahasiswa, Hormati Kebebasan Akademik dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…

12 jam yang lalu