BERITA

Punya Terobosan Cemerlang di Jakarta, Lima Lurah Ini Diganjar Penghargaan

MONITOR, Jakarta – Sedikitnya lima lurah di Jakarta diganjar penghargaan atas kinerja baik. Penghargaan Lurah Award itu dilakukan Pemprov DKI Jakarta bekerjasama dengan Jawa Pos.

Gubernur DKI Anies Baswedan mengungkapkan, kelima lurah tersebut dinilai memiliki prestasi dan terobosan yang baik di Jakarta. Sehingga, penghargaan pun layak disematkan kepada mereka.

“Lurah sangat vital karena berhadapan langsung di garis depan saat melayani warga. Sebuah kebijakan bisa saja dibuat oleh Gubernur, tetapi implementasinya akan dikerjakan oleh para lurah tersebut,” ujar Anies di Balaikota, tadi malam (24/7).

Lebih jauh Anies berharap, agar penghargaan yang mereka raih bisa memacu semangat lurah lainnya di Jakarta untuk meningkatkan kinerja di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

“Kepada lurah yang berhasil meraih penghargaan, saya sampaikan selamat dan tolong jaga prestasi ini. Semoga penghargaan ini bisa menjadi tata cara yang baik dalam meningkatkan kinerja Pemprov DKI Jakarta,” kata Anies.

Diketahui, kelima lurah yang mendapatkan penghargaan itu adalah Sutardjo daro Kelurahan Rawa Badak Selatan sebagai Lurah Inovatif. Kedua adalah Fatiara dari kelurahan Cempaka Putih Barat yang memenangi Lurah zaman now dan Ketiga adalah Gatra Pratama Putra dari Kelurahan Bendungan Hilir sebagai Lurah Keren Tanpa Rokok.

Setelah itu untuk Lurah Best of the Best yang di raih Pangestu Aji dari kelurahan Meruya Utara, dan Lurah Favorit diraih oleh Bernhard Sitohang dari kelurahan Semper Barat.

Recent Posts

Pasca Lebaran Roojai Catat Klaim Asuransi Mobil Melonjak, Apa Penyebabnya?

MONITOR, Jakarta - Lebaran selalu identik dengan mudik, tradisi tahunan yang membuat jutaan orang pulang…

7 menit yang lalu

Donald Trump Protes Kebijakan Halal Indonesia, PBNU Minta AS Ikut Aturan

MONITOR, Jakarta - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump protes terhadap kebijakan halal yang diterapkan Indonesia…

2 jam yang lalu

Komisi X DPR Berduka Paus Fransiskus Tiada, Harap Semangat Majukan Pendidikan Tetap Menyala

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, MY Esti Wijayanti sangat berduka atas…

3 jam yang lalu

Menag Tulis Pesan Duka di Kedutaan Vatikan atas Berpulangnya Paus Fransiskus

MONITOR, Jakarta - Langit Jakarta masih berawan ketika Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar, melangkah…

3 jam yang lalu

Raker dengan OIKN, DPR Singgung Soal Lorem Ipsum Dolor Amet di Tugu Titik 0 IKN

MONITOR, Jakarta - Tulisan “Lorem Ipsum Dolor Amet” di tugu Titik 0 IKN yang beberapa…

4 jam yang lalu

Fahri Hamzah Klaim Program Perumahan Massal Dorong Lapangan Kerja dan Investasi Asing

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri (Wamen) Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) sekaligus Wakil Ketua Umum…

5 jam yang lalu