BOLA NASIONAL

Tahan Barito Putera, Pelatih Persib Sanjung Perjuangan Maung Bandung

MONITOR, Banjarmasin – Ambisi Persib Bandung mengemas tiga poin di laga lanjutan Liga 1 2018 tidak terpenuhi. Menghadapi Barito Putera di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (22/7/2018), Maung Bandung-julukan Persib-harus puas membawa 1 poin setelah bermain imbang 2-2.

Skuad Persib kecewa? Tentu saja. Sebab, tim kebanggaan Bobotoh butuh tambahan tiga untuk memantapkan posisinya di papan atas klasemen sementara Liga 1 musim ini.

Alhasil, tambahan satu poin hasil laga kontra Barito, membuat Persib hanya naik di tangga keempat, satu tingkat berada di atas rival abadinya, Persija Jakarta.

Kendati demikian, Pelatih Persib Mario Gomez mengaku tetap bangga dengan anak asuhannya. Menurutnya, semangat juang tim besutannya sangat luar biasa dalam laga itu.

Maung Bandung sempat unggul di masing-masing babak. Namun keunggulan Persib selalu dibalas Barito Putera di akhir-akhir pertandingan. Mempertontonkan permainan terbuka dan menguasai pertandingan memperlihatkan Persib terus berkembang bagi Mario Gomez.

“Saya bangga dengan pemain karena bisa bermain bagus di laga tandang. Saya ulangi kami bermain baik karena Barito Putera juga memainkan laga yang bagus dan selalu bisa mengejar ketinggalan di babak pertama dan kedua,” tandas Gomez.

Gomez lanjut menerangkan tidak masalah bagi timnya alami hasil imbang di partai tandang, namun harus dibayar tuntas dengan kemenangan di laga selanjutnya. Kondisi itu yang terus digalakan karena skuatnya wajib tampil konsisten dan berkembang.

“Saya ulangi yang penting kami bisa berkembang baik dan tidak kalah. Kamu bisa menang dan imbang tapi jangan kalah, karena jika kamu ambil tiga poin, satu poin, tiga poin lagi itu tidak masalah,” jelasnya.

Recent Posts

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

MONITOR, Jakarta - Subholding Gas PT Pertamina (Persero), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menjalankan inisiatif…

2 jam yang lalu

Pertemuan Strategis Indonesia dan Selandia Baru Percepat Protokol Perdagangan Nanas dan Manggis dari Indonesia

MONITOR, Jakarta – Badan Karantina Indonesia dan Ministry for Primary Industries (MPI) Selandia Baru menggelar…

3 jam yang lalu

DPR Ajak Seluruh Pemangku Kepentingan Cari Solusi Atasi Peningkatan Kasus DBD

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati mengungkapkan rasa prihatin atas peningkatan…

4 jam yang lalu

Targetkan Predikat Unggul, Prodi HES Fakultas Syariah UIN Jember Gelar Asesmen Lapangan

MONITOR, Jakarta - Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai…

5 jam yang lalu

Kemenag dan Kominfo Siapkan Program Guru Cakap Digital bagi Ratusan Ribu GTK Madrasah

MONITOR, Jakarta - Direktorat Guru dan Tenag Kependidikan (GTK) Madrasah menjalin kerja sama dengan Kementerian…

7 jam yang lalu

Kabar Baik bagi Eksportir, BPJPH-Saudi Halal Center SFDA Sinergi Saling Pengakuan Standar Halal

MONITOR, Jakarta - Kabar baik bagi para pelaku usaha dan eksportir. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah…

7 jam yang lalu