NASIONAL

SBY Kelelahan, Pertemuan dengan Prabowo diundur

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan pertemuan Ketua Umum DPP Partai Gerindra dengan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang rencananya akan digelar hari ini, terpaksa harus diundur.

Sebelumnya, berdasarkan informasi dari kedua belah pihak yang diterima awak media, pertemuan tersebut akan digelar di kediaman SBY, di Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (18/7). Dalam pertemuan tersebut, rencananya juga membahas mengenai kelanjutan koalisi kedua partai.

“Pertemuan SBY dengan Prabowo diundur,” kata Syarief, di Jakarta, Rabu (18/7).

Menurut dia, presiden RI ke enam tersebut mengalami kelelahan usai melakukan perjalanan ke Pacitan dan Jogjakarta, dan saat ini sedang dalam perawatan di rumah sakit.

“Pak SBY kelelahan sehabis dari Pacitan dan Jogja dan sedang dirawat sejak tanggal 17 Juli di RSPAD,” pungkas anggota komisi I DPR RI itu.

Recent Posts

Pelatih Indra Sjafri Panggil 37 Pemain untuk Ikuti TC Tim U-20 di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Tim U-20 Indonesia kembali menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai Minggu…

4 jam yang lalu

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

6 jam yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

7 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

7 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

8 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

8 jam yang lalu