NASIONAL

Fahri Hamzah Prediksi Koalisi Pilpres Bakal Bubar Sebelum Waktunya

MONITOR, Bekasi – Aturan Presidential Threshold atau ambang batas pencalonan presiden sebesar 20 persen membuat sejumlah partai politik galau. Buktinya hingga kini beberapa parpol belum menentukan arah koalisi lantaran tersandung aturan tersebut.

Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah pun membenarkan bahwa platform koalisi partai politik jelang Pilpres 2019 rumit. Dikatakan Fahri, apabila syarat Presidential Treshold (PT) 20 persen dihapuskan, maka koalisi yang sudah terbentuk terancam bubar.

“Selain rumitnya platform, juga karena tidak ada kesepakatan dari Mahkamah Konstitusi (MK) terkait judicial review PT. Jika MK melahirkan keputusan nol persen, maka koalisi akan bubar,” kata Fahri di Bekasi, Sabtu (14/7).

Tak hanya itu, ia pun mengungkapkan prediksi lain yang akan muncul ketika PT 20 persen dihapuskan. Ia menyebut, trend yang muncul jika PT 20 persen dihapus, akan banyak calon yang maju. Hal itu, dikatakan Fahri, baik bagi proses demokrasi Indonesia.

“Saya berpikir bahwa trendnya akan ke arah sana (banyak calon yang muncul). Karena itu positif bagi perkembangan suasana pemilihan yang demokrasi,” ujarnya.

Fahri juga angkat bicara mengenai peluang koalisi antara Gerindra dan Partai Demokrat (PD). Fahri mengatakan, PD sangat berhati-hati dalam menentukan koalisi dan meminimalisir kemungkinan kalah telak.

“Dia (PD) juga nggak mau koalisi kalau kalah, karena ini ‘sudden dead’. Artinya, kalau bisa dua poros kan, langsung kalah,” pungkasnya.

Recent Posts

Keterbukaan Informasi Publik Elemen Penting dalam Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…

15 menit yang lalu

Jasa Marga Raih Dua Penghargaan pada Ajang Indonesia Most Trusted Companies Award 2024

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…

37 menit yang lalu

Aktivis Cium Aroma Politis Pada Pemanggilan Suami Airin dan Ketua DPRD Banten oleh Kejati

MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…

2 jam yang lalu

Survei: Elektabilitas Atang-Annida Salip Dedie-Jenal di Pilkada Kota Bogor

MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…

2 jam yang lalu

DPR Harap Semua Pimpinan KPK Terpilih Sinergi dan Solid; Jangan Ribut-ribut

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…

3 jam yang lalu

Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…

4 jam yang lalu