Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan saat ditemui di kompleks parlemen (dok: Rangga Monitor)
MONITOR, Jakarta – Raihan suara pasangan cagub-cawagub Jabar Sudrajat dan Ahmad Syaikhu (Asyik) melesat jauh dari prediksi sebelum pilgub menurut versi hitung cepat (quick count) sejumlah lembaga survei. PAN menilai hal tersebut wajar adanya.
Pasalnya, menurut Ketum PAN Zulkifli Hasan, pemetaan dari Pilgub Jabar sudah jelas. Ia menuturkan, melesatnya perolehan suara pasangan Asyik berangkat dari basis santri di Jabar yang cukup kuat.
“Saya kira petanya jelas ya, itu kan PDIP 12 persen, sedangkan (pasangan) Dedi dan Drajat-Syaikhu ini basisnya sama. Jabar saya kira menunjukkan basis santrinya kuat sekali,” kata Zulkifli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (28/6).
Lebih lanjut ia menjabarkan, basis suara dari kalangan ulama sendiri memperoleh hampir 60 suara. “Basisnya saya kira apa yang diimbau oleh para ulama tokoh Islam itu hampir 60 persen,” tutur Ketua MPR RI tersebut.
Zulkifli kemudian menyebut, perolehan pada Pilkada 2018 ini akan berimplikasi pada Pilpres 2019 mendatang. Namun, ia melanjutkan, implikasi tersebut tetap tergantung pada kombinasi dari pasangan capres-cawapresnya serta pendukungnya.
“Ya tentu akan pengaruh tergantung kombinasi capresnya seperti apa dan partai pendukung seperti apa. Akan sangat pengaruh,” ujarnya.
Sebelumnya, hasil quick count SMRC pada Rabu (27/6) menempatkan Sudrajat-Syaikhu di posisi kedua dengan raihan 29,58% suara. Padahal sebelum pemilihan, hasil survei SMRC menyebut pasangan tersebut hanya memperoleh 7,9% suara lewat metode simulasi kertas suara yang diberikan responden.
Tak hanya itu, hasil quick count dari Indo Barometer juga menempatkan pasangan ini di posisi kedua dengan raihan 28.54% suara. Padahal, Indo Barometer pernah memprediksi Sudrajat-Syaikhu hanya mendapat suara 6,1%.
MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…
MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…
MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…