PENDIDIKAN

Kemenag Gelar Ujian Tulis Program Beasiswa 5000 Doktor Dalam Negeri

MONITOR, Jakarta – Kementerian Agama (Kemenag) akan melaksanakan ujian tulis dan wawancara Program Beasiswa 5000 Doktor Dalam Negeri pada tanggal 28-29 Juni 2018, besok. Sebanyak 901 peserta akan mengikuti tes yang tersebar di 17 PTKIN.

“Pelaksanaan ujian besok akan dilaksanakan di 15 UIN (Universitas Islam Negeri) dan 2 IAIN (Institut Agama Islam Negeri),” kata Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI), Arskal Salim GP di Jakarta, Selasa (26/6)

Menurutnya, program beasiswa ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk dapat memilih universitas tujuan yang merupakan mitra Kemenag, baik PTKIN maupun PTU.

“Peserta ujian besok adalah yang memilih PTKIN, sedangkan bagi PTU akan dilaksanakan ujian wawancara pada tanggal 4 Juli 2018,” terangnya.

Arskal berharap kesempatan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya agar berhasil memperoleh bantuan studi doktor. Dengan gelar doktor yang dimiliki pengajar akan memperkuat basis keilmuan dan juga status kelembagaan PTKI.

“Kita masih sangat membutuhkan jumlah dosen yang cukup besar untuk meningkatkan kualifikasi tenaga pengajar PTKI di seluruh Indonesia yang rata-rata masih bergelar Master.

Syafi’i, Kasubdit Ketenagaan Dit. PTKI berpesan agar peserta menyiapkan kebutuhan saat ujian.

“Ketentuan yang harus dibawah saaat ujian, yaitu proposal disertasi, print-out kartu ujian, Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli, dan alat tulis (ballpoint, pensil, penghapus), paparnya.

Ia menambahkan bahwa pelaksanaan ujian yang digelar pada hari kamis, (28/6) terdiri dari tes TPA, Bahasa Arab, dan Bahasa Inggris. Sedangkan pada hari Jumat, (29/6) adalah tes wawancara proposal.

Recent Posts

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

2 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

6 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

7 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

10 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

10 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

12 jam yang lalu