SULAWESI

Sapa Warga Pasar Sabang, Nurdin Abdullah Dipanggil Gubernur

MONITOR, Luwu Utara – Calon Gubernur Sulsel Nomor Urut 3 Prof HM Nurdin Abdullah belanja kue saat blusukan di Pasar Modern Tarue Desa Buangi, Kecamatan Sabang, Luwu Utara, Sabtu (9/6/2018).

Puluhan bungkus kue yang dibeli itu dibagikan kepada ibu-ibu pengunjung pasar.

Ribuan warga Pasar Modern Tarue, Buangi, Sabang heboh mendengar bahwa di pasar mereka hadir Bupati Bantaeng dua periode yang mengukir prestasi nasional Prof HM Nurdin Abdullah.

“Hidup nomor tiga. Hidup Gubernurku. Hidup Prof (HM Nurdin Abdullah). Hidup Bupati Bantaeng,” teriak pengunjung Pasar Tarue.

Tokoh masyarakat, Amir (32) menjelaskan bahwa sosok dengan segudang prestasi ini sudah lama menjadi buah bibir masyarakat setempat, pasalnya banyak masyarakat yang penasaran.

” Sudah banyak masyarakat yang ingin sekali bertemu dengan beliau. Prof. Nurdin Abdullah dinilai adalah satu- satunya calon yang bisa memberi bukti bukan janji,” ungkapnya.

Pola pikir politik masyarakat kali ini sudah boleh dikatakan sangat cerdas untuk melihat dan mengamati calon-calon pemimpin yang mereka butuhkan.

Selain itu, Warga pasar Fatimah (52) mengatakan Prof HM Nurdin Abdullah sudah terbukti mampu memajukan pembangunan selama 10 tahun menjadi Bupati Bantaeng.

“Kalau yang lain baru janji. Di daerahnya saja waktu bupati calon lain tidak membangun. Kalau Prof sudah terbukti. Saya dengar Bantaeng bagus. Prof terkenal sekali,” jelasnya

Tokoh- tokoh masyarakat dan ribuan warga pasar Tarue Sabang berjanji akan mendukung dan memilih Prof. HM. Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman pada Juni mendatang.

“Coblos nomor 3 Prof Andalan 27 Juni. Insya Allah menang. Insya Allah menang Prof,” jelas Amir. (#)

Recent Posts

Krisis Air Masih Landa Sejumlah Daerah, Puan: Kesehatan dan Kesejahteraan Rakyat Jadi Taruhan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti masalah krisis air yang masih melanda…

14 menit yang lalu

Mobil Setir Kiri Produk Indonesia Tembus Vietnam Senilai Rp11,46 M

MONITOR, Jakarta - Industri manufaktur kendaraan roda empat tetap menegaskan posisinya sebagai salah satu penyumbang…

52 menit yang lalu

Bawaslu Lebak Intruksikan Panwascam Awasi Proses Perpindahan Tempat Memilih

MONITOR, Rangkasbitung - Anggota Bawaslu Kabupaten Lebak Asep Rizal Murtadho selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas…

2 jam yang lalu

Layanan Jasa Kelautan KKP Diakui Berkualitas Internasional dan Bebas Korupsi

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menerima pengakuan berskala internasional atas tata…

3 jam yang lalu

Pimpinan DPR Soal Penangkapan Tersangka Judi Online: Dampak Sosial Judol Sangat Dahsyat!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menyoroti soal penangkapan 11 orang…

3 jam yang lalu

Setuju Mafia Tanah Dimiskinkan, Komisi II DPR Usul Ada Satgas Khusus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf setuju apabila pelaku mafia…

3 jam yang lalu